Kamis 29 Nov 2018 15:28 WIB

Tingkatkan Kenyamanan, Saudi Luncurkan Visa Umrah Elektronik

Visa elektronik tersebut akan terhubung dan terintegrasi berbagai lembaga pemerintah

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Andi Nur Aminah
Jamaah umrah Pakistan (ilustrasi).
Foto: geotv
Jamaah umrah Pakistan (ilustrasi).

IHRAM.CO.ID, ISLAMABAD -- Kementerian Haji dan Umrah Saudi mengumumkan rencana mengeluarkan visa umrah elektronik individu untuk kategori orang tertentu. Hal itu bertujuan untuk meningkatkan layanan untuk jamaah umrah.

Dilansir di Business Recorder pada Kamis (29/11), Wakil Menteri Urusan Umrah Saudi Abdul Aziz Wazan menjelaskan para individu dapat mengajukan permohonan visa umrah secara langsung, tanpa mendekati misi diplomatik Saudi masing-masing.

“Kami ingin memastikan kenyamanan tinggal jamaah selama ibadah mereka di Kerajaan Saudi, mulai dari embarkasi ke kunjungan tempat-tempat suci, melakukan ritual dan sampai kembali ke rumah,” kata Wazan.

Dia menjelaskan, visa elektronik tersebut akan terhubung dan terintegrasi berbagai lembaga pemerintah. Hal itu memungkinkan kementerian melacak layanan yang diberikan kepada jamaah. “Kami akan menekankan pada penerapan sistem visa elektronik selama perjanjian,” ujar Wazan.

Dia menjelaskan sistem visa elektronik baru akan memindai data dan gambar jamaah, serta seluruh rencana perjalanan yang melibatkan pemangku kepentingan. Pemantauan itu bisa dilakukan dengan ujung jari.

Wazan yang juga pemimpin kantor kementerian untuk merealisasikan Visi Kerajaan 2030 menyatakan hal itu dalam lokakarya berjudul “Tahap Pertama Visa Elektronik” di Jeddah. Pejabat kementerian yang diwakili oleh Badan Urusan Umrah dan kantor untuk realisasi Visi 2030 membahas visa umrah elektronik dengan perwakilan dari penyedia layanan umrah. Khususnya tentang persiapan dan pengaturan untuk penerbitan e-visa (visa elektronik) bagi individu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement