Jumat 11 Jan 2019 05:00 WIB

PT Naja Berikan Banyak Keuntungan Jamaahnya

Keuntungan itu diberikan menyambut milda ke-20 Travel Naja

Rep: Ali Yusuf/ Red: Agus Yulianto
Suasana Kabah di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi
Foto: ROL/Sadly Rachman
Suasana Kabah di Masjidil Haram, Makkah, Arab Saudi

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- PT Namira Angkasa Jayatama (Naja) memberikan banyak keuntungan kepada calon jamaah umrah yang mendaftar sebelum akhir Maret 2019. Keuntungan itu diberikan Naja dalam rangka miladnya yang ke-20.

Naja berharap, calon jamaah dapat memanfaatkan progam tersebut karena banyak keuntungan yang didapatkan oleh calon jamaah jika melakukan perjalanan ibadah umrah bersama travel Naja.

Direktrur Exsekutif Naja H Muhammad Asrori menuturkan, di antara keuntungan yang akan didapat jamaah umrah adalah pertama mendapat satu paket Alquran Albayan senilai satu juta lebih. "Dan konsultasi gratis dengan Dokter Spesialis Bedah Ortopedi dan Traumatologi Tonny Briliantono M Soenarwo," kata Asrori saat dihubungi Republika.co.id, Rabu (9/1).

Asrori mengatakan, keuntungan lain yang akan didapat oleh calon jamaah jika melakukan perjalanan ibadah umrah dengan travel Naja di antaranya. Jamaah juga akan mendapat dooprize umrah gratis, ada cash back masing-masing jamaah sebesar Rp 1 juta dari program, ada voucer untuk konsultasi gratis dengan Dr Tonny.

Meski voucer konsultasi itu hanya bisa dilakukan satu kali pakai tapi voucer itu tidak ada batas waktunya. Artinya, kata dia, selama voucer itu belum dipakai maka voucer itu bisa digunakan kapanpun jamaah mau. 

"Tidak ada batas waktunya khsus diberikan untuk jamaah umrah yang daftar mulai dari Januari sampai Maret," katanya.

Jadi, kata dia, masih banyak waktu bagi calon yang ingin berangkat ke Tanah Suci menggunakan travel Naja yang beralamat di Jl Rasuna Said Setiabudi, Jakarta Selatan, Epicentrum Walk Lt 7 unit A708.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement