Rabu 19 Jun 2019 00:17 WIB

Seribu Calon Jamaah Haji Ikuti Manasik di Kota Bogor

Ada tiga kloter jamaah haji asal Kota Bogor yang akan diberangkatkan pada Juli 2019

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Hasanul Rizqa
Latihan manasik haji (ilustrasi).
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Latihan manasik haji (ilustrasi).

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak seribu orang calon jamaah haji mengikuti manasik haji massal tingkat Kota Bogor untuk tahun ini. Kegiatan tersebut berpusat di Masjid Raya Al Mi’raj, Jalan Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat, Selasa (18/6).

Plt. Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kota Bogor, Dody Ahdiat hadir dalam kegiatan tersebut memberikan dukungan. Ia pun menyampaikan jika Pemerintah Kota Bogor senantiasa memberikan dukungan bagi pelaksanaan ibadah haji bagi warga Kota Bogor yang telah terdaftar untuk memenuhi panggilan ke Tanah Suci.

Baca Juga

Dukungan yang dimaksud Dody adalah dalam bentuk dana hibah sebesar Rp 240 juta diberikan Pemkot Bogor kepada kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bogor. Dana hibah ini digunakan untuk penyelenggaraan ibadah haji, mulai dari pelaksanaan pelatihan  manasik, pemberangkatan hingga pemulangan para  jamaah haji ke Tanah Air.

“Berdasarkan informasi, ada tiga kloter jamaah haji asal Kota Bogor yang menurut rencana mulai diberangkatkan pada Juli 2019. Semoga para jamaah calon haji Kota Bogor diberikan kesehatan, mulai dari keberangkatan hingga kembali ke Tanah Air,” ucap Dody dalam keterangan yang diterima Ihram.co.id, Selasa (18/6).

Ia berharap, panitia penyelenggara haji mampu memberikan pelayanan terbaik bagi para jamaah haji Kota Bogor. Pelayanan mulai dari persiapan, pemberangkatan dan pelaksanaan ibadah haji di Tanah Suci hingga kembali ke tanah air.

Persiapan lain berupa pembinaan bagi para Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH)  juga dilakukan guna memastikan  para calon jamaah haji memiliki bekal yang cukup, khususnya ilmu.

Kegiatan Manasik Haji Massal tingkat Kota Bogor Tahun 1440 H/2019 M secara resmi dibuka Kepala Kementerian Agama Kota Bogor, Ansurullah. Ia berpesan agar jamaah calon haji senantiasa menjaga kesehatan dan mengikuti manasik yang akan dilaksanakan berikutnya di tingkat kecamatan.

Kepada para jamaah juga diberikan materi-materi yang bisa dijadikan bekal. Sekretaris Umum MUI Kota Bogor, Ade Sarmili hadir menyampaikan tentang kebijakan-kebijakan. Sementara itu, dr Oki Kurniawan dari UPTD Puskesmas Bogor Utara pada Dinas Kesehatan Kota Bogor yang menyampaikan materi tentang kesehatan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement