Kamis 08 Aug 2019 18:18 WIB

Menag Pastikan Jamaah Haji Indonesia Siap Menuju Arafah

Menag menyatakan jamaah haji siap laksanakan puncak haji.

Rep: Syahruddin El Fikri/ Red: Nashih Nashrullah
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menyampaikan sambutannya pada acara Silaturahim NU se-Dunia yang ke-XVIII di Makkah, Kamis (8/8).  Menag berharap, NU senantiasa istiqomah menjaga NKRI sebagaimana amanah pendiri bangsa dan pendiri NU.
Foto: Republika/Syahruddin El-Fikri
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menyampaikan sambutannya pada acara Silaturahim NU se-Dunia yang ke-XVIII di Makkah, Kamis (8/8). Menag berharap, NU senantiasa istiqomah menjaga NKRI sebagaimana amanah pendiri bangsa dan pendiri NU.

IHRAM.CO.ID, MAKKAH— Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, mengatakan jamaah haji Indonesia sudah siap diberangkatkan menuju Arafah. Pemberangkatan jamaah haji Indonesia akan dilakukan besok, Jumat (9/8).  

"Insya Allah, jamaah diberangkatkan pada besok Jumat (9/8), ujar Menag di sela-sela acara Silaturahim NU se-Dunia di Jarwal, Makkah, Kamis (8/8). 

Baca Juga

Menag mengimbau agar jamaah segera mempersiapkan diri dengan baik menyambut pelaksanaan puncak haji. "Tidak usah lagi terlalu banyak beraktivitas yang memforsir tenaga. Sudah istirahat dan siapkan diri untuk mengikuti wukuf dan kegiatan di Armuzna," ujarnya.  

Sebab lanjutnya, banyak kegiatan yang memerlukan tenaga ekstra ketika di Arafah, Muzdalifah dan Mina. Mulai dari wukuf di Arafah, mabit di muzdalifah, dan melontar di Mina. "Semuanya perlu tenaga ekstra agar jamaah mampu melaksanakan semua kegiatan itu dengan baik," kata Menag yang juga Amirul Hajj ini. 

Menag berharap, penyelenggaraan puncak haji berlangsung lancar dan dapat diikuti oleh seluruh jamaah haji Indonesia. "Itu harapan kita semua, jamaah dapat semuanya melaksanakan kegiatan di Armuzna dengan baik tanpa halangan apapun," terangnya. 

Sebelumnya, Menag menyebutkan ada formula 5-5-3 yang digunakan untuk kelancaran kegiatan di Armuzna. Lima fase prawukuf, lima saat wukuf, dan tiga pascawukuf.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement