Senin 19 Aug 2019 13:25 WIB

5 Bandara AP II Siap Menyambut Kepulangan Jamaah Haji

Para petugas lima Bandara AP II telah disiagakan.

Rep: Rahayu Subekti / Red: Nashih Nashrullah
Kedatangan Jamaah Haji Koter Pertama. Jemaah haji melakukan sujud syukur setibanya di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah, Ahad (18/8/2019).
Foto: Republika/ Wihdan
Kedatangan Jamaah Haji Koter Pertama. Jemaah haji melakukan sujud syukur setibanya di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah, Ahad (18/8/2019).

IHRAM.CO.ID, JAKARTA – PT Angkasa Pura (AP) II (Persero) memiliki lima bandara yang menjadi debarkasi jamaah haji 2019. Kelima bandara tersebut siap menerima kedatangan jamah haji sejak 17 Agustus sampai 15 September 2019. 

"Di setiap bandara yang menjadi debarkasi penerbangan haji telah disiagakan personel untuk membantu kelancaran proses kedatangan jemaah haji," kata Plt SVP of Corporate Secretary AP II, Achmad Rifai,  Senin (19/8). 

Baca Juga

Bandara AP II yang menjadi debarkasi penerbangan haji yakni Soekarno-Hatta (Tangerang), Sultan Iskandar Muda (Aceh), Kualanamu (Deli Serdang), Minangkabau (Padang), dan Sultan Mahmud Badaruddin II (Palembang).   

Rifai menegaskan AP II dengan seluruh stakeholder di bandara berkomitmen agar operasional penerbangan haji berjalan lancar. Begitu juga juga dengan proses kedatangan para jamaah haji.   

Rifai mengatakan pada 17 Agustus 2019 sekitar pukul 22.15 WIB di Bandara Internasional Soekarno-Hatta telah mendarat Saudi Arabia Airlines nomor penerbangan SV 5606. "Pesawat tersebut membawa 410 jamaah haji dari Jeddah," tutur Rifai.   

Sementara itu, berdasarkan data dari Kementerian Agama periode kedatangan jamaah haji akan dilkaukan pada 17 Agustus hingga 14 September 2019. Direncanakan sebanyak 162 penerbangan haji yang terdiri dari 64 penerbangan asal Jeddah dan 98 penerbangan asal Madinah.   

Lalu di Bandara Sultan Iskandar Muda Aceh, periode kedatangan jamaah haji akan dilakukan pada 3-15 September 2019. Direncanakan kedatangan jamaah haji merupakan 12 penerbangan dari Madinah.   

Selanjutnya, Bandara Kualanamu Deli Serdang, periode kedatangan akna dilakukan pada 23 Agustus sampai 15 September 2019. Direncanakan 22 penerbangan haji terdiri dari tujuh penerbangan asal Madinah dan 15 penerbangan asal Jeddah.   

Untuk Bandara Minangkabau Padang, periode kedatangan dilakulan sejak 17 Agustus sampai 3 September 2019. Direncanakan 18 penerbangan haji yang terdiri dari 14 penerbangan asal Jeddah dan empat penerbangan asal Madinah.  

Selanjutnya, Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, periode kedatangan jamaah hajid dilakukan sejak 17 Agustus sampai 4 September 2019. Direncanakan 19 penerbangan haji terdiri dari 13 penerbangan asal Jeddah dan 6 penerbangan asal Madinah.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement