Jumat 23 Aug 2019 05:00 WIB

Pemandangan Sepi dan Hening Kawasan Mina Usai Puncak Haji

Mina kembali sepi setelah pelaksaaan musim haji.

Pemandangan kawasan lempar jamarat
Foto: Alarabiya
Pemandangan kawasan lempar jamarat

IHRAM.CO.ID, Pemandangan sepi dan tenang kembali seperti semula di kawasan lempar jumrah di Mina, Makkah. Kawasan ini sebelumnya dipenuhi dengan jutaan jamaah haji dari berbagai negara untuk melaksanakan salah satu rangkaian ibadah haji, yaitu melempar jumrah. 

Kepada Alarabiya, Wakil Sekjen Layanan Umum Makkah, Ir Muhammad bin Abdurrahman  al-Mauraqi, mengatakan pihaknya menyiapkan 13 ribu petugas kebersihan di Makkah dan situs pelaksanaan ibadah haji, seperti Mina. Para petugas dibekali dengan perlengkapan pendukung, dari alat-alat yang terkecil dan sapu elektrik yang mudah digunakan di lokasi-lokasi keramaian. 

Baca Juga

Secara terpisah, Komite Haji dan Kunjungan Arab Saudi menyatakan sebanyak 193.844 jamaah haji dari berbagai negara telah tiba di Madinah hingga Senin (19/8) waktu setempat. Jamaah menuju ke Madinah setelah menyelesaikan ibadah haji mereka di Makkah dan tempat suci lainnya.   

Dilansir di Saudi Gazette, Rabu (21/8), komite tersebut mengatakan sebanyak 38.885 jamaah telah meninggalkan Madinah melalui transportasi udara dan darat untuk kepulangan ke negara asal mereka.

photo
Pemandangan lokasi lempar jumrah di Mina, Makkah, pascahaji/ Alarabiya.net

Sementara itu, sekitar 145.947 jamaah haji masih berada di Madinah. Sebagian besar yang masih berada di Madinah adalah jamaah haji asal Mesir sebanyak 17.538 dan Pakistan sebanyak 15.451.   

Komite mengatakan, sekitar 31.650 jamaah diperkirakan tiba di Madinah hingga Selasa (20/8) malam waktu setempat. Komite menambahkan, sebanyak 23.916 jamaah telah dipulangkan ke negara asal mereka melalui Bandara Internasional Pangeran MUhammad Bin Abdul Aziz di Madinah.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement