Jumat 23 Aug 2019 10:21 WIB

354 Jamaah Masih Dirawat di Tanah Suci

Sejak 06 Juli hingga 23 Agustus, jamaah yang wafat mencapai 308 orang.

Menteri Agama sekaligus Amirul Hajj Indonesia, Lukman Hakim Saifuddin (tengah berbaju putih) sedang menjenguk jamaah haji yang menjalani rawat inap di Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Makkah, Sabtu (3/8).
Foto: Muhammad Hafil / Republika
Menteri Agama sekaligus Amirul Hajj Indonesia, Lukman Hakim Saifuddin (tengah berbaju putih) sedang menjenguk jamaah haji yang menjalani rawat inap di Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Makkah, Sabtu (3/8).

IHRAM.CO.ID, Oleh: Syahruddin El-Fikri Dari Madinah, Arab Saudi

 MADINAH---Sebanyak 354 jamaah haji Indonesia, masih dirawat di sejumlah rumah sakit di Arab Saudi. Data ini dihimpun dari Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kemenag, hingga Jumat (23/8), pukul 03.00 waktu Arab Saudi (WAS).

Baca Juga

Dari data Siskohat, tercatat jumlah jamaah yang sakit tersebut, perawatan terbanyak ditangani di Rumah Sakit Arab Saudi (RSAS) Makkah, yakni mencapai 208 jamaah. Sedangkan di RSAS Madinah sebanyak 2 orang, di RSAS Jeddah 10 orang, dan yang dirawat di RSAS Mina sebanyak 1 orang.

Adapun jamaah yang dirawat di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Makkah dan Madinah mencapai 133 orang. Terdiri atas KKHI Makkah 129 pasien, dan di KKHI Madinah sebanyak 4 pasien.

Bertambah

Jumlah jamaah haji Indonesia yang wafat terus bertambah. Sejak 06 Juli hingga 23 Agustus, jamaah yang wafat mencapai 308 orang.

Berdasarkan data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kemenag, per Jumat (23/8) pukul 03.00 dinihari waktu Arab Saudi (WAS), jamaah haji wafat terbanyak berada di Makkah, yakni mencapai 229 jamaah.

Adapun jamaah yang wafat di Kota Madinah berjumlah 19 orang, di Jeddah 3 orang, Arafah 8 orang, Muzdalifah 1 orang, dan Mina 26 orang.

Kemudian untuk jamaah haji khusus yang berjumlah sekitar 16.881 orang, yang wafat mencapai 22 orang.

Dari seluruh jamaah haji Indonesia, jamaah asal Embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS) merupakan penyumbang terbesar, yakni mencapai 50 jamaah, terdiri atas 25 jamaah laki-laki dan 25 jamaah perempuan.

Disusul kemudian Embarkasi Surabaya (SUB) yang mencapai 49 orang, yakni 30 laki-laki dan 19 perempuan.

Secara umum, berikut perincian jamaah haji yang wafat per embarkasi hingga Jumat (23/8) pukul 03.00 WAS

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement