Senin 30 Dec 2019 07:37 WIB

Jamaah Umrah Terbanyak Didominasi Negara Asia, Mana Saja?

4 bulan terakhir jamaah umrah banyak didominasi negara Asia.

Rep: MgRol 127/ Red: Nashih Nashrullah
Jamaah umrah sejak empat bulan terakhir banyak didominasi jamaah dari negara Asia. foto ilustrasi jamaah umrah.
Foto: Ihram TV/Sadly Rachman
Jamaah umrah sejak empat bulan terakhir banyak didominasi jamaah dari negara Asia. foto ilustrasi jamaah umrah.

IHRAM.CO.ID, MAKKAH—Sejumlah negara di Asia menjadi penyumbang angka terbanyak di daftar jamaah umrah. Berdasarkan laporan statistik pekanan Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi telah mengeluarkan sebanyak 2,3 juta visa umrah dalam waktu empat bulan terakhir.

Dilansir dari Saudi Gazette, sebanyak 1.938.991 peziarah telah tiba di Kerajaan Arab Saudi. Di antaranya, 1.559.764 orang telah menyelesaikan umrah mereka dan berdoa di Masjid Nabawi, Madinah.

Baca Juga

Dari jumlah yang ada, Pakistan menduduki posisi pertama sebagai penyumbang jamaah umrah terbanyak, yaitu 495.270 jamaah haji. Sementara Indonesia berada di posisi kedua dengan 443.879 jamaah.

Di urutan ketiga, ada India dengan 262.887 jamaah, sementara Malaysia dengan 116.335 peziarahnya di posisi keempat, dan Mesir menduduki posisi kelima dengan 104.820 yang daftar menjadi tamu Allah.

Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi mengatakan, data lainnya datang dari 78.512 peziarah Turki, 80.238 dari Aljazair, 73.142 dari Bangladesh, 46.370 dari Uni Emirat Arab dan 32.011 dari Yordania.

Dalam hal ini, Kementerian Haji dan Umrah meluncurkan pusat Inaya (peduli) untuk menyediakan layanan yang komprehensif dan beragam bagi para peziarah. Pusat Inaya ini bertujuan untuk mewujudkan visi Kerajaan Arab Saudi pada 2030 dalam meningkatkan pengalaman bagi para peziarah yang datang.

Pusat-pusat tersebut akan tersedia di tempat ramai jamaah seperti Makkah, Madinah, dan juga Jeddah. Menyelesaikan prosedur di Pusat Inaya bisa dilakukan sendiri oleh peziarah.

Atau, perusahaan jasa haji dan umrah juga akan mendapatkan prosedur melalui sistem pelayanan mandiri atau langsung dengan menghubungi karyawan Saudi yang berkompeten.

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement