IHRAM.CO.ID, JAKARTA – PT Kharisma Gayatri Mandiri Group, melalui anak perusahaannya, PT Hijrah Insan Mandiri, kembali memberangkatkan jamaah umrah. Mereka berangkat tanggal 6 Februari 2020, dan akan kembali ke Tanah Air pada 24 Februari 2020.
“Alhamdulillah, pada bulan kedua tahun 2020 ini, PT HIjrah Insan Mandiri memberangkatkan rombongan jamaah umrah regular ke-9,” kata CEO PT Kharisma Gayatri Mandiri Group, Sari Suryanti, melalui rilis yang dikirimkan kepada ihram.co.id, langsung dari Mekkah, Senin (17/2).
Ia menambahkan, program umrah bertajuk “Jumada” (Jumadil Akhir) ini diikuti oleh jamaah dari beberapa kota. “Para jamaah berasal dari Jakarta, Bali, dan Palembang,” ujarnya.
CEO PT Hijrah Insan Mandiri, H Trihari Agus Riyanto mengatakan, pihaknya melakukan dua kali keberangkatan jamaah umrah setiap bulan. “Keberangkatan umumnya dimulai setiap pertengahan dan akhir bulan,” tuturnya.
Ia menambahkan, “Jelas dan aman merupakan tekad kami untuk memberikan yang terbaik bagi terwjudnya niat para jamaah untuk melaksanakan ibadah umrah sesuai dengan ketentuan Nabi Muhammad SAW.”
Sari Suryanti menegaskan, sebagai pelayan Tamu Allah, pihaknya sangat memperhatikan "5 Pasti" dari Kementerian Agama. Yakni, Pasti Travelnya, Pasti Jadwalnya, Pasti Terbangnya, Pasti Hotelnya, dan Pasti Visanya. “Ini kami lakukan semata-mata dengan niat mencari ridha Allah SWT dan agar para jamaah dapat melaksanakan ibadah umrah dengan tenang,” ujarnya.
Andy Vatian Demvora selaku Tour Leader Hijrah Insan Mandiri mengungkapkan, pada priode ini (rombongan umrah regular ke-9), jamaah umrah miqot di Ya Lam Tam di atas pesawat. “Hal itu karena setelah tiba di Jeddah, mereka langsung menuju Mekkah untuk melakukan ibadah umrah,” tuturnya.
Ia menambahkan, setelah empat hari di Mekkah, para jamaah langsung melanjutkan perjalanan ke Madinah untuk ziarah ke makam Rasulullah SAW dan tempat bersejarah lainnya selama total tiga hari. “Kemudian jamaah kembali ke Tanah Air langsung dari Bandara Madinah,” paparnya.
Sari menambahkan, program umrah regular regular 9 hari Hijrah Insan Mandiri terdiri dari tiga macam. Pertama, jamaah mendarat di Jeddah langsung menuju Mekkah untuk melaksanakan ibadah umrah; kemudian jamaah berangkat ke Madinah untuk ziarah ke Masjid Nabawi dan kembali ke Tanah Air melalui Bandara Madinah.
Kedua, jamaah mendarat di Jeddah, langsung menuju Madinah untuk ziarah ke Masjid Nabawi, lalu melakukan ibadah umrah , dan pulang ke Tanah Air melalui Bandara di Jeddah.
“Adapun yang ketiga adalah rombongan mendarat di Madinah untuk ziarah ke Masjid Nabawi, dilanjutkan ibadah umrah, dan pulang ke Tanah Air melalui Bandara di Jeddah,” kata Sari Suryanti.