Senin 09 Mar 2020 20:45 WIB

Kemenag Gelar Roadshow Manasik Haji di Sejumlah Kota

Jamaah haji diajak menyempurnakan syahadat.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Ani Nursalikah
Kemenag Gelar Roadshow Manasik Haji di Sejumlah Kota
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Kemenag Gelar Roadshow Manasik Haji di Sejumlah Kota

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Program manasik haji sepanjang tahun terus digalakkan Kementerian Agama (Kemenag). Sejumlah kota telah melaksanakan program yang dibesut Ditjen Penyelenggaran Haji dan Umrah (PHU) tersebut.

Salah satu wilayah yang menjalankan manasik sepanjang tahun adalah Kota dan Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Setelah pelaksanaan Bimbingan Pramanasik Haji di Kabupaten Bandung, roadshow berlanjut di tempat kedua, yaitu Kota Bandung. Tepatnya dilaksanakan di Masjid Al Amman Mapolda Jawa Barat. Direktur Bina Haji Kemenag, Khoirizi dalam arahannya mengingatkan jamaah haji mengenai lima Rukun Islam, khususnya rukun Islam kelima yaitu haji.

Baca Juga

"Melaksanakan ibadah haji merupakan Rukun Islam yang kelima dan ini memiliki arti yang sangat penting yaitu sebelum kita melaksanakan ibadah haji maka sudah seharusnya empat Rukun Islam lainnya harus bisa kita kerjakan dengan sempurna," ujarnya dalam keterangan yang didapat Republika.co.id, Senin (9/3).

Khoirizi beranggapan pelaksanaan ibadah haji merupakan ibadah kumulatif dari semua ibadah yang dilaksanakan, yaitu ibadah pribadi dan ibadah sosial. Ia juga menegaskan jika ujian dalam melaksanakan ibadah haji bukan hanya keimanan saja. Tetapi mulai dari fisik, materi, keluarga, dan spiritual akan diuji oleh Allah SWT.

Maka dari itu, ia mengajak jamaah haji menyempurnakan syahadat bukan hanya dari ucapannya saja, tetapi pahami makna dari syahadat tersebut. "Kemudian, jalankan salat wajib lima waktu dengan sempurna yaitu kerjakan di awal waktu dan disiplin dalam melaksanakannya," ujarnya.

Ia mengimbau kepada jamaah haji yang hadir pada kegiatan Pra Manasik Haji tersebut untuk mulai memperbaiki ibadahnya. Salah satunya dengan menyempurnakan empat Rukun Islam sebelum berangkat melaksanakan ibadah haji, agar nantinya dapat menjadi haji yang mabrur/mabruroh. Menutup materinya, ia menginformasikan biaya perjalanan ibadah haji tahun 1441 H/2020 masih sama dengan tahun yang lalu, Rp 35.235.602.

"Fasilitas dan sarana prasarana terus ditingkatkan kualitasnya untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi jemaah haji, tetapi jangan sampai fasilitas yang sudah baik ini membuat bapak dan ibu jamaah haji lalai dalam melaksanakan ibadah hajinya," ucap Khoirizi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement