Senin 27 Jul 2020 23:05 WIB

Di Tengah Pandemi, Botol Zamzam Didistribusikan ke Jamaah

Air zamzam akan disediakan menggunakan botol tertutup, steril dan sekali pakai.

Di Tengah Pandemi, Botol Zamzam Didistribusikan ke Jamaah (ilustrasi).
Foto: Uttiek M Panji Astuti
Di Tengah Pandemi, Botol Zamzam Didistribusikan ke Jamaah (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID,MAKKAH -- Presidensi Umum untuk Urusan Masjid al-Haram dan Masjid Nabawi telah menyiapkan botol-botol air Zamzam untuk para peziarah di tengah pandemi Covid-19.

Hal tersebut dilakukan sebagai bagian dari kampanye "Kami bangga melayani para peziarah dan pengunjung", seperti dilansir Saudi Press Agency, Senin (27/7).

Kepresidenan juga telah meningkatkan kapasitas produksi botol air Zamzam untuk dibagikan kepada para jamaah haji. Air zamzam akan disediakan menggunakan botol tertutup, steril dan sekali pakai.

Upaya ini datang sebagai perpanjangan dari layanan yang disediakan untuk para peziarah, yang berasal dari tanggung jawab Presidensi Umum untuk Urusan Masjid al-Haram dan Masjid Nabawi.

Ini juga merupakan kelanjutan dari penerapan standar kehati-hatian dan langkah-langkah pencegahan untuk melindungi para jamaah haji.

Sumber : Saudi Press Agency

 

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement