Rabu 07 Oct 2020 15:47 WIB

Tidak Ada Kasus Covid-19 Saat Umroh Hari Pertama

Tidak ada infeksi atau pelanggaran kesehatan di hari pertama umroh.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Ani Nursalikah
Tidak Ada Kasus Covid-19 Saat Umroh Hari Pertama. Foto Masjidil Haram saat kelompok pertama umat muslim mulai diperbolehkan melakukan ibadah umroh dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat di Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi, Sabtu (3/10).
Foto:

Usai melakukan cek kesehatan di titik pertemuan, jamaah dipandu bersama menuju Masjidil Haram. Perjalanan ke Masjid Agung ini didampingi seorang pemandu kesehatan.

Mashat mengatakan lebih dari 200 ribu izin umroh telah diproses dan dikeluarkan. Pihak berwenang tidak akan berhenti mengeluarkannya sampai jumlah jamaah yang diizinkan tercapai.

Ibadah umroh rencananya akan diatur kembali ke kapasitas penuh dengan menjalankan tiga tahap bertingkat. Di tahap pertama, akan ada 1.000 jamaah yang melaksanakan ibadah dan akan berjalan hingga 14 hari.

Setelah itu, 15 ribu jamaah akan ditampung setiap hari selama dua minggu. Kapasitas operasional Masjidil Haram akan pulih sepenuhnya setelah empat minggu, tergantung penyebaran dan kasus terkonfirmasi.

Juru bicara resmi otoritas kesehatan Makkah, Hamad al-Otaibi, mengatakan jika dugaan infeksi terdeteksi saat jamaah beribadah, maka ia akan segera dirujuk ke pusat kesehatan terdekat dan menjalani tes. Presidensi Umum untuk urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi telah mengambil semua tindakan pencegahan yang diperlukan untuk melindungi para peziarah.

Sebanyak 400 pekerja dikerahkan untuk melakukan disinfeksi Masjidil Haram, 15 menit setelah setiap gelombang jamaah keluar dari tempat. Ini berarti, mereka akan membersihkan daerah tersebut sepuluh kali per hari.

Sebanyak 900 liter cairan penyanitasi tangan atau hand sanitizer, 1.000 liter sabun karpet cair, serta 2.500 liter cairan desinfektan permukaan akan digunakan setiap hari selama fase pertama haji.

https://english.aawsat.com/home/article/2546541/no-virus-cases-saudi-arabia-successfully-resumes-umrah

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement