IHRAM.CO.ID,MANADO -- Provinsi Sulawesi Utara mengekspor Crude Coconut Oil (CCO) atau minyak kelapa mentah sebanyak 3.000 ton ke Amerika Serikat (AS) pada penghujung tahun 2020.
"CCO yang diekspor ke AS ini mampu menghasilkan devisa bagi negara sebesar 2,97 juta dolar AS," kata Kepala Bidang Perdagangan Luar Negeri Disperindag Sulawesi Utara Darwin Muksin, di Manado, Rabu (30/12).
Darwin mengatakan pasar AS merupakan tujuan utama ekspor CCO Sulawesi Utara, karena permintaan yang tetap tinggi dari waktu ke waktu. AS, katanya, membeli produk ekspor CCO asal Sulawesi Utara dengan kualitas baik dan telah melewati serangkaian tes laboratorium.
"Harus diakui untuk masuk pasar internasional cukup sulit, namun bisa dilalui oleh pengekspor asal Sulawesi Utara," katanya.
Sehingga, lanjutnya, pemerintah akan terus melakukan promosi secara virtual sehingga produk unggulan Sulawesi Utara tetap ekspor meskipun pada kondisi pandemi COVID-19 saat ini.
Ia berharap pengekspor di Sulawesi Utara tetap menjaga kualitas, kuantitas, dan ketepatan waktu, dalam pengiriman sehingga pasar ekspor tetap terbuka.