IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Kontak tembak antara kelompok bersenjata dan pasukan TNI di Distrik Sugapa, Intan Jaya, Papua kembali terjadi, Jumat pagi.
Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kapen Kogabwilhan) III Kolonel Czl IGN Suriastawa mengatakan kontak tembak tersebut berlangsung sejak pukul 06.30 WIT hingga kini di Kampung Dititigi, Distrik Sugapa, Intan Jaya.
"Informasi rinci saya akan berikan setelah kondisi di lapangan aman terkendali," jelas Suriastawa pada Jumat (22/1) seperti dilansir Anadolu Agency.
Akhir 2020 lalu, beberapa peristiwa kekerasan terjadi di Distrik Sugapa, Intan Jaya.
Sejumlah aparat tewas karena serangan kelompok bersenjata.
Warga sipil juga menjadi korban akibat kekerasan di Papua, salah satunya Pendeta bernama Yeremia Zanambani.