Rabu 31 Mar 2021 17:28 WIB

Calon Jamaah Dites PCR Tiga Kali Jika Haji Dibuka

Swab PCR pertama dilakukan paling lambat 2x24 jam sebelum terbang ke Arab Saudi.

Calon Jamaah Dites PCR Tiga Kali Jika Haji Dibuka
Foto: Antara/Siswowidodo
Calon Jamaah Dites PCR Tiga Kali Jika Haji Dibuka

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Sekretaris Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Ramadhan Harisman mengatakan jamaah calon haji akan melakukan sedikitnya tiga kali swab PCR apabila pemerintah Arab Saudi membuka penyelenggaraan ibadah haji tahun ini.

"Jika Saudi mengizinkan keberangkatan haji Indonesia, setidaknya jamaah calon haji (calhaj) akan melakukan tiga kali swab PCR," ujar Harisman dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (31/3).

Baca Juga

Ia menjelaskan swab PCR pertama dilakukan paling lambat 2x24 jam sebelum terbang ke Arab Saudi. Kemudian swab kedua dilakukan saat tiba di Arab Saudi.

Terakhir, swab dilakukan lagi menjelang pulang ke Tanah Air. Selain swab PCR, jamaah juga harus melakukan swab antigen.

Swab antigen ini dilakukan menjelang masuk asrama haji. "Sebab, jamaah saat akan masuk asrama harus membawa bukti negatif hasil swab antigen," kata dia.

Begitu pula dengan vaksinasi, Ramadhan menegaskan semua calhaj dan petugas haji 1442 H/2021 M wajib divaksinasi. Kemenag telah berkoordinasi dengan Kemenkes terkait vaksinasi calhaj yang sudah melunasi biaya haji 2020.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement