Rabu 07 Apr 2021 20:38 WIB

Zakat Pertanian Didukung Jadi Kekuatan Ekonomi Umat

Kesadaran pengusaha pertanian berzakat pertanian dapat menjadi kekuatan ekonomi umat.

Zakat Pertanian (Ilustrasi)
Foto:

Ketua Dewan Kehormatan Kadin Jawa Timur itu menilai program pemberdayaan ekonomi bagi petani tersebut dapat diterapkan di kalangan pedagang kecil untuk meningkatkan produktivitas.

"Dan ini sangat membantu percepatan pemulihan ekonomi," kata Senator Dapil Jawa Timur tersebut.

Sebagaimana diketahui, program pemberdayaan ekonomi yang dikembangkan Baznas di Karawang telah dimulai sejak Oktober 2018, dilanjutkan dengan masa tanam padi mulai Desember 2018.

Melalui Program Lumbung Pangan, Baznas memberikan sarana produksi pertanian dan perkebunan, sewa lahan, teknologi, akses pemasaran serta pendampingan ketat.Hasilnya, panen petani mengalami kenaikan rata-rata 34 persen.

Hasil panen sebelum menerima manfaat program Lumbung Pangan Baznas rata-rata hanya 50,6 ton, kini menjadi rata-rata 68,2 ton setelah menerima manfaat program tersebut.

 

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement