Senin 10 May 2021 15:10 WIB

Dokter Imbau Warga Lakukan Silaturahim Virtual

Silaturahim disarankan dilakukan secara virtual

Rep: Mabruroh/ Red: Esthi Maharani
Petugas gabungan melakukan penyekatan kendaraan dengan plat nomor dari luar Bandung di posko penyekatan larangan mudik di gerbang Tol Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Senin (10/5). Pada hari kelima penerapan larangan mudik Lebaran 2021, petugas gabungan di posko penyekatan larangan mudik Padalarang telah memutarbalikan sedikitnya 30 kendaraan berplat luar kota karena tidak memiliki surat kesehatan serta ijin perjalanan. Foto: Republika/Abdan Syakura
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Petugas gabungan melakukan penyekatan kendaraan dengan plat nomor dari luar Bandung di posko penyekatan larangan mudik di gerbang Tol Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Senin (10/5). Pada hari kelima penerapan larangan mudik Lebaran 2021, petugas gabungan di posko penyekatan larangan mudik Padalarang telah memutarbalikan sedikitnya 30 kendaraan berplat luar kota karena tidak memiliki surat kesehatan serta ijin perjalanan. Foto: Republika/Abdan Syakura

IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah secara resmi telah melarang adanya mudik lebaran 2021. Larangan ini sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona. Dokter Subspesialisasi Pulmonologi Respirologi RSCM, Nastiti Kaswandani menyarankan, agar mengganti silaturrahmi tersebut secara daring.

"Paling baik daring saja lewat aplikasi zoom atau lainnya," ujar Nastiti dalam pesan tertulis, Senin (10/5).

Namun apabila masyarakat tetap bandel dan ingin bersilaturrahmi langsung, Nastiti menyarankan agar pertemuan tersebut dibarengi dengan kepatuhan terhadap protokol kesehatan di masa pandemi. Seperti tetap menjaga jarak, selalu menggunakan masker, dan dilakukan di ruang terbuka.

"Kalau tetap mau silaturahmi, pertama harus di ruang terbuka, kedua waktu diatur supaya orangnya tidak banyak dan selalu jaga jarak, ketiga, waktu silaturahmi tidak lama-lama sebentar saja," kata Nastiti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement