Jumat 16 Jul 2021 21:25 WIB

Kepala BNPB: Laju Penularan Covid-19 Terjadi di Keluarga

Kuncinya pakai masker.

Kepala BNPB: Laju Penularan Covid-19 Terjadi di Keluarga. Warga membagikan bantuan makanan dari Dinas Sosial di Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (23/6/2021). Sebanyak 55 orang terkonfirmasi positif COVID-19 yang berasal dari klaster keluarga di dua RT kawasan Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur kini menerapkan Mikro Lockdown untuk mencegah penyebaran COVID-19 di wilayah tersebut.
Foto: Antara/Asprilla Dwi Adha
Kepala BNPB: Laju Penularan Covid-19 Terjadi di Keluarga. Warga membagikan bantuan makanan dari Dinas Sosial di Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur, Rabu (23/6/2021). Sebanyak 55 orang terkonfirmasi positif COVID-19 yang berasal dari klaster keluarga di dua RT kawasan Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur kini menerapkan Mikro Lockdown untuk mencegah penyebaran COVID-19 di wilayah tersebut.

IHRAM.CO.ID, SEMARANG -- Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Ganip Warsito menyebutkan laju penularan Covid-19 saat ini terjadi di tingkat komunitas atau keluarga.

"Di tingkat komunitas ini kedisiplinannya kurang. Kuncinya pakai masker," kata Ganip usai mengecek vaksinasi Covid-19 bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Pol Listyo S. Prabowo, Jumat (16/7).

Baca Juga

Jenderal bintang tiga tersebut mengingatkan tentang pentingnya melaksanakan protokol kesehatan. Selain itu, ia meminta masyarakat segera menjalani vaksinasi Covid-19.

Adapun mobilitas masyarakat, lanjut dia, saat ini sudah bisa ditekan. "Kurangi mobilitas. Kalau nggak penting-penting amat tidak perlu keluar rumah. Kalau harus keluar rumah, patuhi protokol kesehatan," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto juga menekankan tentang pentingnya memakai masker. Hadi menyebut masih banyak warga yang abai menggunakan masker saat beraktivitas.

Padahal, menurut dia, peran penting perorangan ini sangat menentukan dalam perang melawan Covid-19. "Kita harus gunakan masker agar laju kasus positif tidak terus naik. Ini jadi tanggung jawab bersama," katanya.

Bahkan, setelah divaksinasi tetap harus memakai masker. "Ketika vaksinasi diakselerasi, tetapi ada yang lupa, tidak memakai masker," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement