Jumat 06 Aug 2021 16:02 WIB

Pria yang Coba Berenang ke Makkah 2 Kali Lakukan Aksi Serupa

Seorang pria berusaha berenang dari Malaysia ke Makkah

Rep: Alkhaledi Kurnialam/ Red: Esthi Maharani
Sharm Al-Jizzi, Pantai Indah di Laut Merah 
Foto: Arab News
Sharm Al-Jizzi, Pantai Indah di Laut Merah 

IHRAM.CO.ID, PERAK--Pihak berwenang Malaysia telah menangkap seorang pria yang mengaku sedang berusaha berenang dari negara tersebut ke kota suci Makkah di Arab Saudi. Pria berusia 28 tahun itu dilaporkan melompat ke laut dekat Marina Kota Tanjung dan kemudian ditemukan mengambang di air setelah polisi menerima telepon yang melaporkan insiden tersebut.

Dilansir dari Alarabiya English, Kamis (5/8), ternyata pria itu sebelumnya juga pernah mencoba untuk berenang menyeberangi laut menuju Kota Seberang Prai setelah gagal mendapatkan persetujuan untuk perjalanan antar-distrik. Tindakan yang menurutnya dilakukan untuk bertemu dengan seorang teman menurut laporan New Straits Times.

“Penyelidikan awal menunjukkan bahwa kedua insiden itu melibatkan orang yang sama.  Kali ini, pria itu mengatakan ingin mencapai kota suci umat Islam Makkah,” kata Asisten Komisaris Polisi Soffian Santong.

“Pria itu telah dibawa ke Rumah Sakit Penang untuk perawatan dan evaluasi kesehatan mental.  Dia sekarang berada di bangsal psikiatri Jalan Perak untuk perawatan lebih lanjut,” tambahnya.

Penyelidikan menyimpulkan bahwa obat-obatan bukan merupakan faktor dalam insiden itu, dan tidak jelas mengapa pria itu berusaha berenang ke Makkah. Seperti diketahui, Malaysia berjarak 4455 mil laut dari Arab Saudi dengan perahu.

Makkah adalah kota yang Mulia dan merupakan salah satu kota suci Islam dan ibukota Provinsi Makkah, Arab Saudi. Kota ini terletak 70 kilometer ke daratan dari Jeddah di Laut Merah, di sebuah lembah kecil 277 meter di atas permukaan laut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement