Jumat 24 Sep 2021 15:45 WIB

Seni Tradisional Islam Ala Bushra Waqas Khan

Seni tulisan tradisional Islam ditransfer ke dalam pakaian

Rep: Alkhaledi Kurnialam/ Red: Esthi Maharani
Bendera Pakistan.
Foto: EPA
Bendera Pakistan.

IHRAM.CO.ID, LAHORE--Bushra Waqas Khan adalah seniman asal Lahore, Pakistan yang masuk dalam penghargaan Jameel Prize, penghargaan internasional untuk seni dan desain kontemporer yang terinspirasi oleh tradisi Islam. Karyanya yang berbeda telah memberikan corak berbeda dalam dunia seni.

Dilansir dari The Guardian, karya seni Bushra berbahan baku kertas affidavit, lembaran cetak yang digunakan untuk dokumen resmi di Pakistan, bahan yang juga ada di jenis dekorasi yang ada di halaman paspor atau uang kertas.  

Bushra memotong berbagai motif dan memasangnya kembali menjadi gaun pesta Victoria setinggi sekitar satu kaki. Tulisan Pakistan yang diulang-ulang, kolonialisme, nasionalisme, dan pejabat semuanya dituliskan secara halus di sini.

“Sisi kiri tidak sama dengan sisi kanan (pakaian). Jadi ada beberapa hal yang tersembunyi sehingga tidak bisa dipalsukan.  Dan itulah yang saya lakukan ketika saya membuat pakaian ini,” jelasnya.

Seni tulisan tradisional Islam yang ditransfer ke dalam pakaian ini yang disebutnya menjadi berbeda dari yang lain. “Itu tidak dapat ditiru karena mengikuti cara organik dan memiliki rasa tersendiri,”jelasnya.

Jameel Prize adalah penghargaan internasional untuk seni dan desain kontemporer yang terinspirasi oleh tradisi Islam. Penghargaan ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan antara praktik kontemporer dan tradisi Islam sebagai bagian dari debat yang lebih luas tentang budaya Islam di abad kedua puluh satu.

Jameel prize didirikan oleh V&A pada tahun 2009 dan dijalankan dalam kemitraan dengan Art Jameel . Ada lima edisi sejak Hadiah dimulai. Hadiah Jameel terbuka untuk seniman dan desainer dari latar belakang etnis, agama, atau budaya apa pun.

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement