Kamis 21 Oct 2021 11:00 WIB

Barcelona Raih Kemenangan Pertama di Liga Champions

Barcelona menekuk Dynamo Kiev 1-0 dalam lanjutan pertandingan Grup E Liga Champions

Pelatih kepala Barcelona Ronald Koeman
Foto:

Sejak gol itu, Kiev gagal mengembangkan permainan dan banyak menunggu di belakang untuk sesekali melancarkan serangan balik.Namun, tidak ada shot on target yang mereka ciptakan di babak pertama. Skor 1-0 untuk tuan rumah bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, pelatih Ronald Koeman memasukkan Philippe Coutinho dan Ansu Fati untuk menambah daya kreativitas Barca di lini serang.Ansu Fati mempunyai peluang emas untuk menambah keunggulan pada menit ke-53.

Pemain berusia 18 tahun itu menerima bola di kotak penalti, tetapi posisinya yang membelakangi gawang membuatnya melepaskan tendangan voli spekulatif dan membuat bola melebar di sisi kanan gawang Buschan.

Sejak percobaan itu, Barcelona terus mendominasi penguasaan bola, tetapi minim peluang.Pada menit ke-71, Coutinho sempat mendapat kesempatan lewat sepakan kaki kirinya dari dalam kotak penalti. Sayang, percobaan gelandang asal Brazil itu belum mengarah target.

Enam menit kemudian, Coutinho kembali mengancam lewat tembakan lob dari jarak jauh yang masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Kiev.Kiev beberapa kali keluar dari tekanan Barcelona dan membangun serangan, tetapi seringkali gagal memberikan ancaman berarti ke gawang kawalan Marc-Andre ter Stegen.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement