Rabu 10 Nov 2021 07:15 WIB

 Mengenal Keluarga Imam Bukhari

Imam Bukhari dikenal dengan karya-karyanya di bidang hadist

Rep: Imas Damayanti/ Red: Agung Sasongko
Makam Imam Bukhari
Foto:

Al-Subki dalam Thabaqot Al-Kubra mengatakan, “Hanya saja, para ahli sejarah kebanyakan mencukupkan nasabnya sampai Bardizbah saja. Keduanya adalah orang Persia asli, bukan orang Arab. Bahkan selama hidupnya, dia penganut agama Majusi. Lebih-lebih info semacam ini ditulis sendiri oleh Al-Bukhari dalam karya autobiografinya yang berjudul At-Tarikh As-Shaghir,”.

Keenam, saudara Imam Bukhari. Imam Bukhari hanya memiliki satu saudara bernama Ahmad bin Ismail yang berumur lebih tua dari Imam Bukhari. Terakhir kali Imam Bukhari bersama saudaranya tersebut adalah pada saat menunaikan ibadah haji bersama ibunya tepatnya pada tahun 210 Hijriyah.

Kemudian Imam Bukhari menetap di Makkah dan pergi ke Madinah untuk belajar hadis kepada para ahli hadis, sedangkan saudara dan ibunya kembali ke Bukhara. Tidak lama kemudian, saudaranya tersebut meninggal dunia.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement