Selasa 16 Nov 2021 19:52 WIB

Kemenag Brunei Apresiasi Program Bimbingan Mualaf

Kemenag Apresiasi Program Bimbingan Mualaf

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Muhammad Hafil
Kemenag Brunei Apresiasi Program Bimbingan Mualaf. Foto;  Mualaf. Ilustrasi
Foto: Republika/Mardiah
Kemenag Brunei Apresiasi Program Bimbingan Mualaf. Foto; Mualaf. Ilustrasi

IHRAM.CO.ID,BANDAR SERI BEGAWAN—Sekretaris Tetap Kementerian Agama (Kemenag) Haji Mohammad Rosli bin Haji Ibrahim memuji program yang diselenggarakan Sekretariat Program Pemuda dan Pemuda Keagamaan As-Syahadah Muallaf di Islamic Dakwah Center (PDI). 

Ketua Pemuda As-Syahadah Muallaf Nurul Nadzirah binti Haji Simpon mengatakan, program untuk pemuda mualaf adalah bagian dari itikad sekretariat untuk memberikan pengetahuan Islam yang lebih mendalam kepada para mualaf sekaligus mempererat tali silaturahmi antara peserta.

Baca Juga

Sekretariat, kata Nurul, menyediakan kursus ‘Penguatan Mualaf’ berdurasi satu tahun yang telah dimulai sejak pekan lalu. Kursus ini berada di bahwa program pemuda religius Depag yang diselenggarakan Pemuda As-Syahadah Mualaf dan didukung oleh Yayasan Sultan Haji Hassanal Bolkiah, Manajemen Al-Huffaz dan Madison Brunei.

Program ini bertujuan untuk memperkuat ketakwaan para mualaf dan memberdayakan mereka dalam menyebarkan Islam di antara keluarga dan teman-teman. Kegiatan yang dilakukan antara lain kelas, sharing session dan tur masjid, sambung Nurul.

 

Sumber

https://borneobulletin.com.bn/year-long-programme-to-deepen-converts-knowledge-of-islam/

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement