Jumat 26 Nov 2021 02:22 WIB

Mayoritas Siswa Madrasah Singapura Lulus Ujian PSLE

Siswa madrasah di Singapura lolos Ujian Kelulusan Sekolah Dasar (PSLE)

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Agung Sasongko
Muslimah SIngapura
Foto: onislam.net
Muslimah SIngapura

IHRAM.CO.ID, SINGAPURA -- Sebanyak 98,8 persen siswa madrasah di Singapura lolos dalam Ujian Kelulusan Sekolah Dasar (PSLE). Semua kecuali empat dari 352 siswa madrasah yang mengikuti PSLE tahun ini telah memenuhi syarat untuk sekolah menengah.

Hal itu disampaikan Dewan Agama Islam Singapura (Muis) mengatakan pada Rabu (24/11). Hasil tersebut meningkat 0,3 poin dari hasil tahun lalu yang melibatkan siswa yang terdaftar di madrasah, atau sekolah agama Islam.

Baca Juga

Muis mencatat lingkungan yang menantang yang disebabkan oleh Covid-19 menjelang ujian nasional, dan menambahkan bahwa proporsi siswa sekolah dasar 6 madrasah yang melanjutkan ke sekolah menengah telah stabil selama lima tahun terakhir.

Ketua Pelaksana Muis Kadir Maideen mengatakan hasil tersebut merupakan cerminan dari ketahanan tidak hanya siswa, tetapi juga para guru dan orang tua. "Perjuangan yang berat dalam menangani Covid-19 dan mempersiapkan ujian," kata Kadir.

"Kami bangga dengan tingkat kerjasama dan kerja keras yang dilakukan oleh semua orang. Saya terutama berterima kasih kepada guru madrasah kami yang telah bekerja tanpa lelah untuk mempersiapkan siswa dengan baik untuk PSLE," tambahnya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement