Rabu 05 Jan 2022 12:32 WIB

Imam Besar Al Azhar Kunjungi Katedral Koptik Beri Salam Natal

Imam Besar Al Azhar, Sheikh Ahmed El-Tayyeb, mengunjungi Katedral Koptik di Kairo

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Esthi Maharani
Imam Besar Al-Azhar Sheikh Ahmed Al-Tayyeb dan Uskup Agung Canterbury Justin Welby di Vatikan, Kamis (7/10).
Foto: Grand Imam of Al-Azhar Office
Imam Besar Al-Azhar Sheikh Ahmed Al-Tayyeb dan Uskup Agung Canterbury Justin Welby di Vatikan, Kamis (7/10).

IHRAM.CO.ID, KAIRO -- Imam Besar Al-Azhar, Sheikh Ahmed El-Tayyeb, mengunjungi Katedral Koptik di Kairo, Selasa (4/1). Kunjungan bersama Menteri Wakaf Keagamaan (Awqaf) Mohamed Mokhtar Gomaa ini bertujuan untuk memberikan salam kepada Paus Tawadros II dari Gereja Ortodoks Koptik pada kesempatan Natal.

Selama kunjungan tersebut, Sheikh El-Tayyeb menyuarakan harapan agar tahun baru ini dapat membawa lebih banyak kebahagiaan dan kemakmuran bagi rakyat Mesir. Ia juga menegaskan semua pesan surgawi memiliki beberapa kesamaan moral.

Baca Juga

Dilansir di Ahram, Rabu (5/1), ia lantas menyebut salam atau ucapan dalam acara-acara seperti itu adalah bagian dari filosofi Islam yang menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, serta panggilan untuk menjaga ikatan persaudaraan.

Sementara itu, Menteri Wakaf menegaskan Mesir adalah contoh unik dari persatuan nasional. Ia juga menambahkan, model seperti ini adalah cara untuk membangun perdamaian global.

Dia mencatat, Mesir merupakan contoh sempurna untuk kewarganegaraan yang setara, baik dalam hak dan kewajiban. Negara ini juga akan tetap bersatu melalui rakyatnya.

Menurut Kalender Julian, orang-orang Mesir Ortodoks Koptik, yang mengisi 90 persen dari populasi Kristen di negara itu, merayakan Natal pada 7 Januari. Sehari sebelumnya, akan menjadi hari libur berbayar bagi pekerja sektor publik.

Natal Ortodoks Koptik ditetapkan sebagai hari libur nasional pada 2002. Denominasi Kristen yang lebih kecil di Mesir, seperti Katolik, Katolik Koptik, Protestan dan Evangelikal, merayakan Natal pada tanggal 25 Desember, mengikuti Kalender Gregorian.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement