IHRAM.CO.ID, DEPOK -- Masjid At-Thohir merupakan masjid yang dirancang dengan gaya arsitektur klasik modern dibangun di atas lahan seluas 2,8 hektare. Rancangan masjid ini terinspirasi oleh Masjid Agung Syekh Zayed, sebuah masjid megah yang ada di Abu Dhabi.
Masjid berasitektur Timur Tengah ini tampak bernuansa putih. Ketika pertama kali melihat masjid ini, salah seorang warga Depok, Syahruddin mengungkapkan kekagumannya. Menurut dia, masjid ini sesuai dengan namanya, At-Thohir yang dalam bahasa Arab artinya suci.
"Putih melambangkan kesucian, sesuai dengan namanya Thohir, yang artinya suci," ujar Syahruddin kepada Republika menjelang acara peresmian Masjid At-Thohir di Jalan Muchamad Thohir, Tapos, Kecamatan Tapos, Kota Depok, Jawa Barat, Rabu (9/3) sore.