Kamis 07 Jul 2022 14:14 WIB

Panduan Singkat Haji, Apa Saja yang Dilakukan Jamaah? 

Pada tahun ini, ibadah haji akan berlangsung pada 7-12 Juli 2022.

Rep: Muhyiddin/ Red: Agung Sasongko
Ilustrasi Jamaah haji dan umroh pakai masker di masa pandemi covid-19
Foto:

Saat wukuf di Arafah, jamaah akan memperbanyak zikir, doa, istighfar, dan introspeksi diri. Hari Arafah dianggap sebagai hari paling kritis bagi para jamaah dan jutaan orang yang tidak melaksanakannya. Karena, hari ini lah yang dapat menghapus dosa-dosa sebelumnya dan yang akan datang, serta merupakan hari terbaik untuk beribadah dan berdoa. 

Setelah matahari terbenam, jamaah kemudian turun dari bukit Arafah dan pergi ke Muzdalifah untuk shalat Isya. Lalu, jamaah mengumpulkan kerikil yang tidak lebih besar dari ukuran ujung jari dan beristirahat sampai tengah malam atau fajar. Setelah itu, mereka akan melakukan perjalanan panjang kembali ke Mina untuk langkah terakhir haji, yaitu melempar jumrah Aqabah. 

Pada hari ketiga haji atau saat Idul Adha, jamaah akan melempari Jamarat Aqabah atau tiang besar, tempat Nabi Ibrahim melemparkan tujuh kerikil ke arah setan. Setelah melakukannya, jamaah laki-laki mencukur rambuat mereka atau tahallul. Sedangkan perempuan memotong rambut sepanjang ujung jari untuk memperingati akhir haji.

Selama tiga hari atau yang dikenal sebagai Hari Tasyrik, jamaah haji akan tinggal di Mina dan melakukan rajam dua tiang lainnya, yaitu Jamarat Wusta dan Jamarat Sughra.

Dengan persiapan bertahun-tahun menjelang pertemuan massal, otoritas Arab Saudi melakukan perencanaan besar setiap tahun untuk mengendalikan kerumunan, membagi sejumlah besar jamaah ke dalam beberapa kelompok dan menetapkan waktu dan rute khusus untuk menuju tempat melempar jumrah.

Ribuan sukarelawan, militer, penegak hukum, dan tenaga kesehatan akan berada di lapangan untuk membantu para jamaah. Mereka melakukan tugas suci untuk melayani para tamu Allah dalam perjalanan paling suci bagi seorang Muslim.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement