Senin 11 Jul 2022 04:42 WIB

Jamaah Haji Indonesia yang Meninggal Capai 33 Orang

Jamaah Haji Indonesia yang Wafat Capai 33 Orang.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Muhammad Hafil
Jamaah Haji Indonesia yang Meninggal Capai 33 Orang. Foto:   Jamaah haji berjalan di sekitar Ka'bah
Foto: AP Photo/Amr Nabil
Jamaah Haji Indonesia yang Meninggal Capai 33 Orang. Foto: Jamaah haji berjalan di sekitar Ka'bah

IHRAM.CO.ID,JAKARTA -- Pelaksanaan musim haji 1443 H memasuki hari operasion ke 37. Hingga Ahad (10/7/2022), total jamaah haji yang wafat di Tanah Suci mencapai 33 orang.

Plh. Kepala Biro Humas, Data dan Informasi Kementerian Agama Wawan Djunaedi menyebut lima jamaah haji kembali dilaporkan meninggal dunia kemarin.

Baca Juga

"Sehingga jumlah jamaah wafat sampai saat ini sebanyak 33 orang," kata dia dalam keterangan yang didapat Republika, Senin (11/7/2022).

Adapun lima jamaah yang meninggal tersebut antara lain:

1. Giri Satmoko Dirdjopuspito, laki-laki, 63 tahun, nomor paspor C23 71 044, kloter JKS 21, asal Embarkasi Jakarta Saudia Bekasi;

2.Makhulak Samian Pirak, perempuan, 55 tahun, nomor paspor C63 69 584, kloter SUB 04, asal Embarkasi Surabaya;

3. Romadhon Masrukin Mukharor, laki-laki, 52 tahun, nomor paspor C67 49 503, kloter SOC 07, asal Embarkasi Solo;

4. Ngatimah Moenali Yusuf, perempuan, 63 tahun, nomor paspor C63 66 993, kloter SUB 36, asal Embarkasi Surabaya; dan

5. Karno Karto Sido, laki-laki, 57 tahun, nomor paspor C57 77 345, kloter SUB 06, asal Embarkasi Surabaya.

Terkait data jamaah yang sakit dan sedang dirawat tercatat 185 orang. Sebanyak 11 orang dirawat di RSAS Al Noer Makkah, 3 di RSAS Mina Al Wadi dan 171 lainnya dirawat di KKHI Makkah.  

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement