Ahad 21 Sep 2014 21:52 WIB

Pelajar Arab Saudi Berbagi Buku Pedoman Haji di Masjid Tan'im

Sejumlah calon Jemaah Haji Lanjut Usia mengisi waktu senggang mereka membaca buku-buku Doa menunggu keberangkatan mereka di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta,
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Sejumlah calon Jemaah Haji Lanjut Usia mengisi waktu senggang mereka membaca buku-buku Doa menunggu keberangkatan mereka di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta,

Oleh: Neni Ridarineni

REPUBLIKA.CO.ID,  MAKKAH -- ''Buku-buku doa.  Ini berbahasa Inggris,''kata siswa salah satu SMP di Arab Saudi Mohammad Syarief dengan bahasa Arab campur bahasa Inggris kepada para Jamaah Haji dari berbagai negara yang melakukan miqat di Masjid Tan'im,Ahad (21/9).

Menurut salah seorang gurunya  Said Muhammad,  sekolah di Arab Saudi baik sekolah agama maupun sekolah umum mempunyai program ekstrakurikuler yang bertujuan untuk berpartisipasi selama bulan haji diantaranya di Masjid Tan'im.

''Saya datang ke sini untuk membantu para jamaah haji. Saya ingin melakukan kebaikan seperti halnya Nabi Muhammad SAW,'' ungkap Muhammad Kholik dalam bahasa Arab yang diterjemahkan oleh Pemberi Bimbingan Keislaman Kementerian Agama dan Dakwah yang berasap dari Indonesia, Shobah Muhammad Syamsi.

Para siswa tersebut tampak riang saat membagi-bagikan buku. Ada buku  doa , buku agama, buku petunjuk jamaah haji dan umrah serta penziarah Masjid Rasul SAW  dalam berbagai bahasa.

Buku yang dibagikan oleh anak-anak tersebut diberikan secara gratis kepada jamaah haji yang miqat di Masjid Tan'im atau dikenal dengan Masjid Aisyah ini. Dikatakan  Shobah, Tan'im merupakan tempat miqat  umroh sunnah.  ''Dulu Aisyah isteri Nabi Muhammad SAW saat akan umroh keluar dulu dari Makkah dan melakukan miqat di  Desa Tan'im yang jaraknya sekitar enam kilometer dari Makkah.  Sehingga Miqat Tan'im  disebut juga Miqat Aisyah .

Lebih lanjut Shobah mengatakan setiap bulan Haji (selama jamaah haji Indonesia ada di tanah suci) Atase Agama Kementerian Agama Arab Saudi meminta atase agama Islam Arab Saudi di Indonesia ikut berpartisipasi  dalam berdakwah dan memberikan bimbingan keislaman kepada para jamaah haji yang datang ke Arab Saudi termasuk di miqat Tan'im.

Tahun ini ada 12 orang Indonesia yang diundang yang terdiri dari: dua orang ditugaskan mengikuti kegiatan I'lami (di radio dan televisi) dan 10 orang lainnya dipencar di beberapa tempat yang bertugas sebagai penerjemah, pemberi tauziah, membagikan buku agama, dan sebagainya.

Lebih lanjut Penterjemah yang bertugas di bawah Kementerian Agama dan Da'wah Arab Saudi Abdul Wahab bin Bustami mengatakan  Miqat Tan'im ini cukup luas sehingga bisa menampung ribuan jamaah diantaranya dari: Indonesia, Sri Langka, Malaysia, Thailand.  Di tempat ini ada berbagai fasilitas yang disediakan secara gratis seperti  minuman, counter konsultasi syari'ah untuk membimbing jamaah, toilet.  nneni ridarineni

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement