Jumat 03 Oct 2014 03:17 WIB
wukuf di Arafah

Jamaah Haji Keluhkan Kondisi Tenda di Arafah (2-habis)

Jamaah haji wukuf di Padang Arafah, Makkah, Arab Saudi.
Foto: Republika/Yoghi Ardhi/ca
Jamaah haji wukuf di Padang Arafah, Makkah, Arab Saudi.

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Zaky Al Hamzah dan Neni Ridareni

Sebanyak 155.200 jamaah haji Indonesia menempati 52 maktab seluas lebih dari 100 ‎hektare. Setiap satu maktab dihuni sekitar 2.950 hingga 3.000 jamaah haji.

Meskipun fasilitasnya sederhana, tak mengurangi khusyuknya para jamaah berdoa.‎ Memang tidak ada AC di tenda-tenda jamaah haji, bersyukur tenda milik petugas haji masih sedikit lebih sejuk dan bersih dengan alas karpet.

Namun untuk keperluan air minum berlimpah disediakan sepanjang jalan ber-paving block yang memisahkan antar tenda para jamaah haji. Antrean jamaah untuk mendapatkan air minum terlihat tak begitu panjang.

Untuk keperluan MCK, disediakan sejumlah toilet. Setiap satu Maktab disediakan 40 pintu toilet yakni 20 pintu untuk perempuan dan 20 pintu untuk laki-laki. Toilet itu terlalu sedikit karena digunakan untuk 3.000 jamaah haji. Jadi antrean toilet cukup panjang.

Sedangkan untuk konsumsi, selama di Arafah, jamaah haji mendapatkan empat kali makan ditambah satu snack cukup banyak sebelum berjalan menuju ke Muzdalifah untuk mengambil kerikil kerikil untuk lontar jumrah.

Di sisi lain, fasilitas kesehatan juga cukup memadai. Ada klinik khusus yang siap melayani jamaah haji yang sakit. Klinik ini disediakan di setiap maktab. Tim MCH melihat beberapa jamaah haji sedang dirawat di klinik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement