Kamis 09 Oct 2014 13:50 WIB

Evaluasi PPIH: Kegiatan Armina Berjalan Lancar

Jamaah haji di Kota Makkah, Arab Saudi.
Foto: Republika/Zaky Al Hamzah/ca
Jamaah haji di Kota Makkah, Arab Saudi.

Oleh: Zaky Al Hamzah

MADINAH – Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Indonesia di Arab Saudi memastikan pelaksanaan ibadah Haji di Armina (Arafah, Muzdalifah, Mina) berjalan lancar.

Seluruh jamaah haji Indonesia menyelesaikan rangkaian ibadah haji. Para jamaah haji Indonesia selesai melontar tiga jumrah pada Selasa (7/10) sebelum Maghrib bagi yang mengambil nafar tsani, dan segera menuntaskan tawaf ifadah. Bahkan sebagian besar jamaah haji malah menyelesaikan tawaf ifadah sebelum lontar jumrah bagi yang memilih nafar awal.

"Ini hari ketiga kegiatan di Armina (Mina). Secara umum (semua kegiatan ibadah haji) berjalan lancar. Sekitar 45 persen jamaah meninggalkan Mina saat nafar awal kemarin, dan hari ini (Selasa) sekitar 55 persen jamaah bergerak ke pemondokan ke Makkah untuk melanjutkan tawaf ifadah," kata Ketua PPIH Indonesia di Arab Saudi, Ahmad Jauhari Chariri, kepada Media Center Haji (MCH) di Kantor Misi Haji Indonesia Daker Madinah, Selasa (7/10) sore waktu Arab Saudi (WAS).

Tahapan selanjutnya, kata dia, petugas haji Satgas Mina akan mulai men-sweeping (menyisir) tenda maktab jamaah haji di Mina. Langkah ini dilakukan untuk memastikan semua jamaah haji sudah kembali ke pemondokan di Makkah. "Jadi di-sweeping supaya tak ada jamaah yang tertinggal di Mina," katanya.

Jauhari menuturkan banyak jamaah haji Indonesia yang mengambil nafar awal langsung melakukan tawaf ifadah, setelah melontar tiga jumrah pada Senin kemarin. Sebagian lagi jamaah sudah menjalani thawaf ifadah setelah melontar jumrah aqabah.

Namun, Kementerian Agama (Kemenag) RI memberikan kesempatan kepada jamaah haji untuk tawaf ifadah setelah beristirahat di hotel di Makkah. "Supaya jamaah tidak kelelahan," kata Jauhari.

Sedangkan, Kepala PPIH Daker Makkah, Endang Jumali, juga bersyukur bila semua pelaksanaan ibadah haji dapat berjalan sesuai rencana. "Alhamdulillah, seluruh jamaah haji baik yang ambil nafar awal tadi malam (Senin (6/10) malam sudah kembali ke pemondokan masing-masing (di Makkah, red)," kata  di Kantor Misi Haji Indonesia, Makkah, Selasa (7/10) siang WAS.

Sedangkan bagi jamaah haji yang mengambil nafar tsani, kata dia, sudah harus meninggalkan Mina sebelum waktu Maghrib. Selanjutnya, jamaah haji yang mengambil nafar tsani ini akan diantar ke pemondokan masing-masing.

Data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) menyebutkan total jamaah haji Indonesai yang tiba di Arab Saudi sebanyak 156.322 orang. Namun, yang ikut Wukuf di Arafah sebanyak 156.034 orang. Hingga Selasa (7/10) malam WAS, dilaporkan sebanyak 117 jamaah haji Indonesia wafat di Tanah Suci.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement