Rabu 22 Oct 2014 18:18 WIB

Alhamdulillah..Jamaah Haji Gelombang Dua Mulai Pulang ke Tanah Air

Jamaah haji Indonesia.
Foto: Republika/Raisan Al Farisi/ca
Jamaah haji Indonesia.

Oleh: Zaky Al Hamzah, Madinah, Arab Saudi

 

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Jamaah haji gelombang dua mulai tahap pemulangan ke Tanah Air. Jamaah haji gelombang dua mulai diberangkatkan dari Madinah menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah, Rabu (22/10) pagi tadi.

"‎Hari ini mulai pukul 06.30 sampai 08.00 (waktu arab saudi) ada pemulangan tiga kloter diberangkatkan dari Madinah ke Jeddah. Alhamdulillah lancar, nanti sore ada beberapa kloter lagi," kata Kepala Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Daker Madinah, Nasrullah Djasam, kepada Media Center Haji (MCH) di Kantor Misi Haji Indonesia Daker Madinah, Rabu (22/10).

Jamaah haji yang diberangkatkan ke Jeddah hari ini antara lain dari Kloter 36 dan 37 Embarkasi Solo, serta jamaah haji kloter 11 Embarkasi Ujung Pandang (Makassar). Sedangkan, Kamis (23/10), sudah ada sejumlah jamaah haji Indonesia dari gelombang kedua yang mulai dipulangkan ke Indonesia melalui Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah.

"Besok (Kamis, red), lebih banyak lagi baik melalui (Bandara) Madinah maupun Jeddah," jelasnya.

Untuk melayani jamaah haji, lanjut Kadaker, transportasi dari Madinah menuju Jeddah menggunakan bus peningkatan layanan atau bus upgrade. Sementara transportasi bus dari pemondokan/hotel menuju Bandara Madinah masih menggunakan bus standar yang disediakan Naqabah, karena jarak tempuh dari pemondokan/hotel ke bandara hanya sekitar 30-40 menit.

Sementara itu, Kepala Sektor I PPIH Daker Madinah, Alam Agoga, mengatakan Rabu (22/10) pagi ba'da Shalat Shubuh sudah diberangkatkan dua kloter, yakni Kloter 11 Embarkasi Ujung Pandang dan Kloter 38 Embarkasi Solo. "Alhamdulilah, proses memberangkatkan dua kloter jamaah haji dari Madinah ke Jeddah berjalan lancar," katanya kepada ROL. Jumlah masing-masing kloter sekitar 450 jamaah haji.

Agar jamaah haji tak ketinggalan saat kepulangan dari Madinah Indonesia melalui Bandara Jeddah, kata dia, pihaknya sudah mengintruksikan kepada jamaah agar mempersiapkan diri di hotel sekitar dua-tiga jam sebelum keberangkatan. Begitu pula dengan bus, sudah siap di dekat hotel sekitar dua jam sebelum keberangkatan menuju Kota Jeddah. Ratusan jamaah haji dari kedua kloter ini akan istirahat satu malam di sejumlah hotel transito di Jeddah, sebelum keesokan harinya pulang ke Tanah Air lewat Bandara Jeddah.

Ketua PPIH Daerah Kerja (Daker) Jeddah, Ahmad Abdullah Yunus mengatakan PPIH Jeddah sudah siap melayani jamaah haji di sejumlah hotel transito di Kota Jeddah. "Ada delapan hotel transito yang siap melayani jamaah haji Indonesia gelombang kedua," katanya. Beberapa hotel transito yang siap adalah Safwa Hotel, Nabaris, Al Sultan 3, Rose Garden, Mutiara, dan Diwan Al Aseel.  Total jumlah jamaah haji yang akan menikmati layanan hotel transito di Jeddah sekitar 33 ribu orang jamaah. Ahmad Abdullah mengatakan, operasional hotel transito berlangsung mulai 22 Oktober 2014 sampai 5 November 2014. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement