Rabu 03 Jun 2015 03:05 WIB

Jamaah Umrah Malaysia: Situs Sejarah Madinah Terawat dengan Baik

Rep: c28/ Red: Agung Sasongko
Masjid Nabawi di Madinah, Arab Saudi.
Foto: Republika/Tommy Tamtomo/ca
Masjid Nabawi di Madinah, Arab Saudi.

REPUBLIKA.CO.ID, MADINAH -- Peziarah Malaysia Nadim Hussain, pada kunjungan pertamanya ke Saudi, Ia mengaku menemukan kedamian dan kebahagiaan saat berada di Madinah. Terutama ketika Hussain berada di Masjid Nabawi.

Hussain pun sempat mengunjungi situs sejarah seperti medan perang Uhud dan Al-Khanduq, dan melaksanakan shalat di Masjid Quba, Masjid Qiblatain, dan masjid lainnya. “Kekayaan situs sejarah dan warisan Madinah ini terawat sangat baik," katanya seperti yang dilansir oleh Arab News, Rabu (3/6).

Hussain sangat mengagumi dengan perkembangan di Madinah. “Saya menyukai mal internasional ini, hotel mewah,  dan jalanan yang lebar.” Katanya.

Selain itu, Hussain juga memuji fasilitas kerajaan yang memberikan kenyamanan untuk para peziarah.  “Saya sering melihat proyek-proyek pembangunan di Malaysia, tetapi tidak pernah berpikir akan melihat keindahan proyek bangunan ekspansi seperti di Dua Masjid Suci Makkah dan Madinah ini.” katanya .

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement