Ahad 27 Sep 2015 16:29 WIB

Puncak Haji di Mina Berakhir Ahad

 Jamaah haji melempar jumrah di Mina.
Foto: AP/Amr Nabil
Jamaah haji melempar jumrah di Mina.

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh: Ratna Puspita dari Tanah Suci

MAKKAH -- Kepala Seksi Pelayanan Pemulangan Daerah Kerja Makkah Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Muhammad Ismail Aini mengatakan prosedur serupa akan diterapkan pada kloter-kloter yang pulang berikutnya.

Sembilan kloter lain yang akan meninggalkan Makkah, Senin, yaitu SOC 01 Embarkasi Solo, UPG 01 Embarkasi Makassar, MES 01 Embarkasi Medan, SUB 01 Embarkasi Surabaya.

Selain itu, LOP 01 Embarkasi Lombok, JKS 01 Embarkasi Jakarta-Bekasi, SUB 02 Embarkasi Surabaya, SOC 02 Embarkasi Solo, dan JKS 02 Embarkasi Jakarta-Bekasi. "Untuk jumlah jamaah, rata-rata setiap kloter 450 orang sebab merupakan kloter besar," kata Ismail.

Sementara itu, masa puncak haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armina) usai mulai Ahad hari ini. Jamaah yang melakukan nafar awal sudah meningalkan Mina untuk kembali ke pemondokannya di Makkah sejak Sabtu (28/9) siang hingga malam hari.

Jamaah yang melakukan nafar tsani mulai meninggalkan Mina untuk kembali ke pemondokannya Ahad pagi. Jamaah gelombang pertama segera pulang ke Tanah Air, sedangkan jamaah gelombang kedua bersiap untuk menuju Madinah.

Berikut jadwal keberangkatan jamaah haji dari Makkah pada Senin (28/9) besok:

1.    JKG 01, berangkat dari Makkah 22.40, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Garuda Indonesia pukul 08.40 WAS;

2.    SOC 01, berangkat dari Makkah 00.30, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Garuda Indonesia pukul 10.30 WAS;

3.    UPG 01, berangkat dari Makkah 02.30, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Garuda Indonesia pukul 12.30 WAS;

4.    MES 01, berangkat dari Makkah 04.50, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Garuda Indonesia pukul 14.50 WAS;

5.    SUB 01, berangkat dari Makkah 09.00, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Saudi Airlines pukul 19.00 WAS;

6.    LOP 01, berangkat dari Makkah 09.20, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Garuda Indonesia pukul 19.20 WAS;

7.    JKS 01, berangkat dari Makkah 10.00, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Saudi Airlines pukul 20.00 WAS;

8.    SUB 02, berangkat dari Makkah 11.00, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Saudi Airlines pukul 21.00 WAS;

9.    SOC 02, berangkat dari Makkah 11.20, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Garuda Indonesia pukul 21.20 WAS;

10.   JKS 02, berangkat dari Makkah 12.00, terbang ke Tanah Air pada Senin (28/09) dengan Saudi Airlines pukul 22.00 WAS;

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement