Senin 28 Dec 2015 19:39 WIB

Travel Umrah Diminta Jangan Rugikan Jamaah

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agung Sasongko
Para jamaah umrah bersama Ikapi DKI Jakarta 2015.
Foto: Dok Ikapi DKI
Para jamaah umrah bersama Ikapi DKI Jakarta 2015.

 

‪REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ledia Hanifa Amaliah tidak sepakat dengan pengambilalihan penyelenggaraan umroh.‬ Menurut Ledia, pemerintah akan mengambilalih penyelenggaraan umrah karena alasan pengelolaan yang kurang baik. Bahkan tak jarang penyelenggara yang 'nakal'.‬

‪"Tidak salah, namun selama ini pemerintah pun tidak maksimal dalam kontrol. Intinya itu harus dilakukan kontrol," ujar Ledia kepada wartawan, Senin (28/12).‬

‪Oleh karena itu, kata dia, pihaknya tidak menginginkan umrah dikelola pemerintah.‬ Lebih baik, tetap oleh swasta, tentu dengan syarat-syarat tertentu. "Terutama kontrol," katanya.‬

‪Ledia berharap, travel penyelenggara umrah lebih baik dan bertanggunjawab. Agar, tak ada jamaah yang dirugikan. Karena, selama ini tak jarang jamaah dirugikan.‬ 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement