Rabu 10 Aug 2016 10:12 WIB

Menteri Agama: Visa Haji Gelombang Dua Belum Tuntas

Rep: Yulianingsih/ Red: Achmad Syalaby
Visa Haji jamaah haji khusus maktour
Foto: ROL/Agung Sasongko
Visa Haji jamaah haji khusus maktour

REPUBLIKA.CO.ID,BANTUL -- Masalah visa haji lagi-lagi menjadi sorotan. Kementerian Agama diminta cepat mengurus visa haji jamaah haji yang akan berangkat dalam dua gelombang. Menteri Agama Lukman Hakin Saifuddin mengatakan, hingga saat ini, visa jamaah haji  gelombang dua mendatang belum semua selesai. Pihaknya baru menyelesakan visa haji untuk jamaah yang berangkat pada gelombang pertama yang sudah diberangkatan sejak kemarin.

"Pelaksanaan hajii sejauh ini berjalan dengan lancar, jamaah haji gelombang pertama sudah diberangattkan dari 11 kloter tidak kurang dari  4.459 jamaah dari  9 embarkasi. Semua visa sudah diselesaikan. Kita tinggal tuntaskan (visa) untuk yang gelombang ke dua, pertengahan minggu ke 3 nanti," ujarnya usai membuka Festival Alquran di Sportorium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Rabu (10/8).

Menurut Lukman, saat ini visa untuk jamaah haji gelombang dua tengah diproses. Jadi jika ada calon jamaah haji belum memperoleh visa berarti diia dipastikan masuk gelombang dua pemberangkatan. "Saat ini kita tengah konsentrasi untuk gelombang satu," katanya.

Sementara itu Rektor UMY Bambang Cipto mengatakan, Festival Alquran pertama yang diprakarsai PP Muhammadiyah dan UMY tersebut  diikuti 51 Peguruan Tinggi Muhammadiya (PTM) dan Perguruan Tinggi Asisyiyah (PTA) se Indonesia. Festival ini melombakan 10 cabang musabaqoh tlawatil quran (MTQ). "Jurinya kita ambil dari juri  profesional dibidangnya dan telah mnjadii juri MTQ nasional," ujarnya.

Selain lomba 10 cabang dalam MTQ, festival alquran juga diramaikan dengan pameran dan bazar yang sudah dibuka sejak Selasa sore.Pameran diikuti 17 stand.Mereka diantaranya berasal dari Bayt Al-Quran dan Museum Istiqlal, PP muhammadiyah, hingga Madrasah Mualimin/Mualimat juga membuka stand dalam pameran ini.

Sedangkan  10 cabang lomba MTQ dalam festival kali ini adalah Tilawah al-Qur'an (Putra/Putri), Tartil al-Qur'an (Putra/Putri), Hifzhil Qur'an 1 Juz (Putra/Putri), Hifzhil Qur'an 5 Juz (Putra/Putri), Hifzhil Qur'an 10 Juz (Putra/Putri), Hifzhil Qur'an 15 Juz (Putra/Putri), Hifzhil Qur'an 30 Juz (Putra/Putri), Kaligrafi al-Qur'an (Putra/Putri), Fahmil Qur'an, dan Syarhil Qur'an.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement