IHRAM.CO.ID, JAKARTA --Ketua MPR Zulkifli Hasan menyambut baik penambahan kuota haji oleh pemerintah Arab Saudi pada 2017 yang bertambah 52.200 jamaah, atau menjadi 221 ribu dari sebelumnya 168.800. Pemerintah menyebut keberhasilan menaikkan kuota haji ini akibat upaya yang dilakukan pemerintah sejak 2015.
''Penambahan kuota haji kepada jamaah Indonesia perlu kita apresiasi, walau itu masih jauh dari yang kita perlukan,'' kata Zulkifli, kepada wartawan, di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (12/1).
Meski demikian, lanjut Zulkifli, penambahan itu tetap perlu disyukuri dan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Arab Saudi. Angka sebanyak itu, menurutnya tidak sedikit. Ia menyatakan, idealnya kuota untuk Indonesia adalah 1 persen dari jumlah penduduknya.
Zulkifli juga mengakui, penambahan quota pasti akan menimbulkan masalah dalam pelayanan. Sehingga, pemerintah harus benar -benar memikirkan cara mengantisipasi menambah layanan haji.