Sabtu 04 Feb 2017 13:25 WIB

30 Pengemudi Bus Peroleh Fasilitas Umrah Gratis

Rep: Qommarria Rostanti/ Red: Agus Yulianto
Bus haji dilayani sopir dari Mesir (Ilustrasi)
Foto: .
Bus haji dilayani sopir dari Mesir (Ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, DUBAI -- Otoritas Badan Angkutan Umum dan Transportasi Jalan Raya (RTA) memberikan hadiah umrah gratis kepada 30 sopir bus. Ini merupakan inisiatif dari Uni Emirat Arab.

"Inisiatif ini telah diluncurkan sebagai bagian dari tanggung jawab sosial kami terhadap segmen tertentu dari karyawan RTA (pengemudi bus umum) dengan tujuan meningkatkan kepuasan kerja mereka dan membuat mereka bahagia," ujar Direktur Bus RTA Basel Saad seperti dikutip dari Gulfnews.com, Sabtu (4/2).

Dia mengatakan, sopir bus yang dipilih akan dikawal selama perjalanan oleh tim dari badan terkait yang bertanggung jawab. Hal ini guna memastikan kelancaran jadwal dan memenuhi kebutuhan mereka dalam hal akomodasi hotel, transportasi, dan katering. Serta mengundang beberapa ulama Islam untuk memberikan bimbingan yang tepat tentang umrah.

Umrah merupakan ibadah 'haji kecil' yang dapat dilakukan sepanjang tahun. Berbeda dengan haji yang penyelenggaraannya dilakukan sekali dalam setahun.

Pemberian fasilitas umrah gratis diberikan kepada pengemudi yang memiliki performa kinerja positif, belum pernah umrah sebelumnya, serta memiliki catatan bebas kecelakaan selama dua tahun berturut-turut, serta berperilaku baik. Prioritas hadiah ini diberikan kepada mereka yang memiliki layanan lima tahun atau lebih, di samping beberapa kondisi teknis lainnya. Setelah kembali dari tempat-tempat suci, para pengemudi pun menyatakan terima kasih kepada lembaga atas inisiatif tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement