Kamis 30 Mar 2017 15:30 WIB
2,5 Juta Orang Antre Berhaji

Kuota Meningkat, Masa Tunggu Haji Malaysia Berkurang 13 Tahun

Rep: Qommarria Rostanti/ Red: Agus Yulianto
Jamaah Haji Malaysia
Foto: blogspot.com
Jamaah Haji Malaysia

IHRAM.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Masa tunggu haji di Malaysia untuk melakukan haji telah berkurang 13 tahun setelah adanya peningkatan kuota haji. Salah satu Menteri di bawah Perdana Menteri, Datuk Seri Jamil Khir Baharom mengatakan masa tunggu untuk 2,5 juta calon jamaah haji yang terdaftar di Lembaga Tabung Haji kini 89 tahun dibandingkan sebelumnya 102 tahun.

“Penurunan masa tunggu selama 13 tahun adalah berita baik untuk 2,5 juta deposan (penyimpan uang di bank secara deposito) Tabung Haji yang terdaftar untuk melakukan haji,” ujarnya seperti dilansir dari The Malay Mail Online, beberapa waktu lalu.

Kuota haji Malaysia meningkat dari sebelumnya 27.900 jamaah menjadi 30.200 jamaah. Peningkatan tersebut merupakan hasil pembicaraan antara Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud dengan Perdana Menteri Malaysia Datuk Seri Najib Tun Razak saat berkunjung ke  negara tersebut.

Jamil mengatakan dividen yang dibayarkan oleh Tabung Haji untuk tahun buku 2016 cukup kompetitif dibandingkan lembaga perbankan Islam lainnya. Kinerja keuangan Tabung Haji dinilainya tetap positif. Dia menyebut Indeks Syariah Malaysia menyusut 6 persen tahun lalu, sementara dividen keseluruhan dari perusahaan yang terdaftar di Bursa Saham Malaysia hanya 3 persen.

Pada Februari lalu, Tabung Haji mengumumkan dividen 4,25 persen untuk tahun buku 2016 dan dividen haji tambahan 1,5 persen untuk deposan yang belum melakukan haji. Jumlah total dividen yang diberikan kepada deposan adalah 2,88 miliar ringgit Malaysia atau setara dengan Rp 8,7 triliun.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement