Kamis 06 Apr 2017 11:09 WIB

Kemenag Percepat Pengurusan Paspor Calhaj Cianjur

Paspor haji (ilustrasi)
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Paspor haji (ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, CIANJUR -- Kementerian Agama (Kemenag) Cianjur, Jawa Barat, mempercepat pengurusan paspor calon jamaah haji agar visa haji tepat waktu dan dapat diterima sebelum berangkat. Langkah ini sebagai upaya antisipasi kendala yang sempat terjadi pada musim haji sebelumnya.

"Untuk itu, kami akan mulai melakukan tahapan pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) pada 10 April sampai Juni. Selama proses tersebut, Kemenag akan mengupayakan paspor dan visa dapat keluar bersamaan," kata Staf Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Cianjur, Mamat Slamet, di Cianjur, Rabu.

Dia menjelaskan, berdasarkan rencana pelunasan tahap pertama dilakukan 10 April sampai 10 Mei, dilanjutkan pada pelunasan tahap kedua selama beberapa pekan karena pemberangkatan mulai dilakukan akhir Juli, dimana biasanya jamaah sudah membayar biaya awal sampai Rp 25 juta, sisanya sekitar RP 10 juta.

Berdasarkan hasil kajian Panja BPIH, biaya haji tahun ini naik Rp 250 ribu menjadi sebesar Rp34.890.312, sedangkan BPIH tahun lalu sebesar Rp 34,64 juta. "Ada kenaikan, tapi tidak besar, BPIH tahun ini Rp35 juta kurang Rp100 ribu," katanya.

Mamat menuturkan, jamaah yang melakukan pelunasan sesuai dengan kuota haji tahun ini, meningkat dari 1061 menjadi 1382 jamaah. Tidak hanya jamaah yang masuk kuota, namun pihaknya tetap menyiapkan jamaah cadangan, sehingga ketika jamaah utama tidak jadi berangkat atau mengundur keberangkatan, jamaah cadangan sudah melunasi pembayaran.

"Kuota normal sebanyak 1433 orang, sekarang hanya 1.382, tapi kuota Cianjur, mengalami kenaikan dari tahun lalu. Tapi jumlah tersebut tetap bisa menekan panjang antrean, dari 12 tahun menjadi 10 tahun," katanya.

Dia menambahkan, saat ini, mempercepat persiapan pelunasan BIPH sekaligus melakukan proses pembuatan pasport, sebagai antisipasi terjadinya keterlambatan visa karena pengurusan pasport di tingkat kanwil dan pusat yang mendekati masa pemberangkatan.

"Kami proses lebih awal, Kemenag sudah menyetujui usulan tersebut agar proses pembuatan pasport dipercepat sehingga nanti tidak ada lagi kendala di visa, sehingga keberangkatan calon jamaah haji tidak ada lagi kendala," kata Mamat.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement