Kamis 06 Jul 2017 16:22 WIB

Persiapan Keberangkatan Calhaj Indonesia Masuk Tahap Final

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Agus Yulianto
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin
Foto: Antara/Wahyu Putro A
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persiapan keberangkatan calon jamaah haji (calhaj) Indonesia sudah mendekati final. Saat ini pemerintah fokus untuk mempersiapkan dokumen perjalanan yaitu paspor dan visa.

"Proses visa ini sepenuhnya berada dalam kewenangan pemerintah Saudi Arabia, jadi ini tentu memerlukan perhatian besar agar seluruh proses penyelesaian dokumen perjalanan ini bisa sesuai dengan harapan, sesuai dengan timeline," ujar Menteri Agama Republik Indonesia Lukman Hakim Saifuddin ketika ditemui di Istana Wakil Presiden, Kamis (6/7).

Lukman menjelaskan, sistem online pengurusan paspor dan visa di Arab Saudi sempat terhenti selama beberapa pekan karena terbentur libur Idul Fitri. Dia berharap, dalam beberapa hari kedepan sistem online tersebut bisa kembali dibuka sehingga proses pengurusan dapat kembali normal.

Menurut Lukman, persiapan keberangkatan calon jemaah di luar negeri mencakup pengadaan hotel di Mekah dan Madinah, pengadaan katering, dan transportasi termasuk persiapan di Arafah-Mina. Lukman mengimbau, kepada para calon jamaah haji agar menjaga kondisi kesehatan dan stamina.

Selain itu, apabila ada calon jamaah haji yang mengidap penyakit berisiko tinggi dapat mengintensifkan proses penyembuhannya. Sehingga, pada saat menjalankan ibadah haji, kondisinya bisa membaik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement