Selasa 05 Sep 2017 14:18 WIB

Sodiq : Masih Banyak Kelemahan Haji Tahun Ini

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Agus Yulianto
Ketua Panja BPIH Komisi VIII DPR Sodik Mudjahid.
Foto: Kiblat.
Ketua Panja BPIH Komisi VIII DPR Sodik Mudjahid.

IHRAM.CO.ID, JAKARTA --Pelaksanaan ibadaha haji tahun ini berjalan lancar karena tidak terjadi musibah dan tidak ada kesalahan masif. Hanya, berdasarkan pengawasan dan laporan pada Komisi VIII DPR RI,  masih ditemukan banyak kekurangan atau kelemahan.

Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Sodiq Mudjahid menyebutkan beberapa catatan dan evaluasi yang diterimanya. Di antaranya beberapa kloter saat akan terbang, ternyata tanpa didampingi tim medis. Karena, visa petugas kesehatan belum selesai saat jadwal penerbangan.

Selain itu, saat tiba untuk ritual haji di Armina, beberapa bus dilaporkan mengalami mogok, baik dari Makkah ke Arafah maupun dari Mina ke Makkah. "Tak hanya itu, rombongan yang seharusnya menggunakan empat bus terpaksa digabung menjadi dua bus dan ini menyebabkan terlalu sesaknya bus selama perjalanan menuju Armina," ujar dia.

Saat di Arafah, kembali terjadi pendingin udara yang tidak berfungsi. Sehingga, beberapa jamaah harus tinggal di tenda tanpa AC. Masalah transportasi juga terjadi pada bus shalawat. Ternyata, untuk maktab yang jauh, bus shalawat tidak tercukupi.

Jamaah juga mengeluhkan petugas kloter dan pembimbing yang kurang profesional. Selain itu, terkait makanan masih ada jamaah yang mendapatkan makanan basi dan terlambat.

Sodiq menganggap, masalah ini, setiap tahun selalu berulang meskipun memang tidak masif. Untuk menghindari masalah ini, DPR sedang menggodok Badan Pengelola Haji Indonesia dalam draft Undang-Undang Haji dan Umrah. Sehingga, ke depannya Kemenag hanya fokus pada pengawasan dan administrasi haji. Sementara, pekerjaan lapangan ditangani oleh BPHI.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement