IHRAM.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Agama (Kemenag) mulai membuka proses pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) 2018 pada Senin (16/4) hari ini dan akan berlangsung hingga Jumat (4/5). Pada hari pertama pelunasan, antusiasme calon jamaah haji yang melakukan pembayaran sisa setoran BPIH di bank sangat besar, seperti halnya di BNI Syariah.
Sekretaris Bank BNI Syariah, Rima Dwi Permatasari mengatakan, di hari pertama pelunasan ini, setidaknya sudah ada 4.000 lebih calon jamaah yang membayar hingga pukul 15.00 WIB. "Alhamdulillah antusiasmenya luar biasa. Saat ini sudah 4.466 jamaah yang melunasi di hari pertama. Pelunasan dilakukan jam 08.00 WIB sampai dengan jam 15.00 WIB," ujar Rima saat dihubungi Republika.co.id, Senin (16/4).
Rima pun menjelaskan tentang prosedur bagi calon jamaah yang akan melakukan pembayaran di BNI Syariah. Pertama, calon jamaah haji yang masuk daftar melunasi, dapat langsung datang ke kantor BNI Syariah terdekat.
Kedua, calon jamaah haji membawa kelengkapan pelunasan dan membayar sisa BPIH sesuai embarkasi keberangkatannya. Ketiga, calon jamaah haji kemudian melaporkan ke Kantor Kemenag setempat. Setelah itu, calon jamaah haji tinggal menunggu jadwal masuk asrama untuk berangkat ke tanah suci Makkah.
Rima menambahkan, saat ini sudah terdapat hampir 29 ribu jamaah yang menabung untuk berangkat haji, baik di BNI Syariah atupun BNI. Menurut dia, untuk proses pelunasan tahap pertama ini, pihak BNIS telah bekerja sama dengan dengan BNI Induk sebagai bagian dari sinergi anak perusahaan dan BNI Incorporated.
"Persiapan yang kami lakukan antara lain adalah melakukan sosialisasi ke segenap outlet BNI dan outlet BNI Syariah, mengirimkan souvenir haji prioritas outlet terjauh, melakukan mapping jamaah yg akan melunasi, termasuk menginformasikan data jamaah yang akan melunasi ke cabang-cabang BNI dan BNI Syariah," kata Rima.
Sementara itu, sebelumnya Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Kemenag, Ahda Barori menyampaikan bahwa selama pelaksanaan pelunasan tahap pertama ini, pihaknya menargetkan 200 ribu calon jamaah sudah melunasi sisa BPIH 2018. "Target jumlah jamaah yang melunasi tahap pertama 200 ribu," ujar Ahda saat dihubungi Republika.co.id, Senin (16/4).