Rabu 30 Jan 2019 17:42 WIB

Ini Beda Perjalanan Ibadah Umrah yang Ditawarkan Taqwa Tour

Taqwa Tour memberi kesempatan jamaahnya Shalat Jumat dua kali selama di Tanah Suci.

Rep: Ali Yusuf/ Red: Andi Nur Aminah
Taqwa Tour di bawah PT. Taqwa Mulia Wisata menjadikan perjalanan umrah ke Tanah Suci berbeda. Di mana Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) lain menyediakan waktu sembil hari, Taqwa Tour memberikan perjalanan 11 hari. 
Foto: dok. Taqwa Tour
Taqwa Tour di bawah PT. Taqwa Mulia Wisata menjadikan perjalanan umrah ke Tanah Suci berbeda. Di mana Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) lain menyediakan waktu sembil hari, Taqwa Tour memberikan perjalanan 11 hari. 

 

JAKARTA -- Taqwa Tour di bawah PT Taqwa Mulia Wisata menjadikan perjalanan umrah ke Tanah Suci berbeda. Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) lain menyediakan waktu sembil hari, maka Taqwa Tour memberikan perjalanan 11 hari.

Baca Juga

"Travel lain rata-rata membuat program perjalanan sembilan hari, kami di Taqwa Tour membuat 11 hari," kata Komisari Taqwa Tour H Rafiq Jauhari saat berbincang dengan Republika.co.id, Rabu (30/1)

Rafiq mengatakan, selain berbeda dalam lamanya tinggal di Tanah Suci, Taqwa Tour juga membuat berbeda dalam mengatur rute perjalanan umrah kepada jamaahnya. "Travel lain rata-rata membuat program dengan rute Madinah dulu baru Makkah, Taqwa Tour membuat program Makkah dulu baru ke Madinah (umrah dulu) dan pakai ihramnya dari pesawat, miqatnya dari Yalamlam," ujarnya.

Lalu apa maksud dan tujuannya mengubah rute perjalanan ke Tanah Suci? Rafiq yang juga penulis buku Bahasa Arab Praktis untuk Jamaah Haji, Umrah Menjadi Muthawif Anda di Tanah Suci dan Amalan di Tanah Suci ini mengatakan sengaja mengambil rute keberangkatan berbeda agar tujuan jamaah beribadah umrah dapat langsung segera terlaksana.

Selain itu, Rafiq menyampaikan, program Taqwa Tour juga berbeda dalam memulai keberangkatannya. Taqwa Tour selalu memberangkatkan calon jamaah umrahnya setiap hari kamis. "Sehingga jamaah dapat dua kali Jumatan di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi," katanya.

Selain menjalankan amalan-amalan di ibadah umrah, jamaah Taqwa Tour juga diberikan tambahan ilmu dan pengetahuan tentang Islam. Baik saat di Tanah Suci maupun ketika jamaah telah sampai di Tanah Air.

Untuk menambah wawasan tentang Islam bagi jamaah di Tanah Suci, Taqwa Tour membahas buku dengan judul Amalan di Tanah Suci yang kebetulan Rafiq Jauhari sebagai penulisnya. "Pembahasan dibagi dalam dua kali taklim di Makkah dan Madinah. Empat kali city tour, dan dua kali orientasi di sekitar Masjidil Haram dan Masjid Nabawi," katanya.

Selaim itu Rafiq juga memberikan beberapa materi yang disampaikan dalam taklim dan ketika jalan-jalan menuju berbagai tempat bersejarah di Tanah Suci. Kegiatan tolabul ilmi yang diberikan kepada alumni Taqwa Tour adalah taklim rutin setiap bulan. Taqwa Tour juga bekerjasama dengan lembaga pendidikan Islam seperti sekolah, pondok pesantren, dan madrasah diniyah untuk menyelenggarakan kegiatan latihan manasik haji dan umrah.  "Ini semua kami berikan secara gratis," katanya.

Setiap bulan Taqwa Tour selalu membuka perjalanan umrah. Untuk bulan Feruari ada di tanggal 14, bulan Maret di tanggal 21, April di tanggal 18 dan Mei di tanggal 9 dan 23. Harga rata-rata paket yang ditawarkan sekitar Rp 25 juta.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement