Rabu 27 Jan 2021 06:41 WIB

Siswa Di UEA Hafalkan Alquran Lewat Kursus Daring

Kursus daring jadi saranan hafalkan Alquran siswa di UEA.

Rep: Andrian Saputra/ Red: Muhammad Hafil
Siswa Di UEA Hafalkan Alquran Lewat Kursus Daring. Foto: Unsur penciptaan manusia menurut Alquran (ilustrasi)
Foto: republika
Siswa Di UEA Hafalkan Alquran Lewat Kursus Daring. Foto: Unsur penciptaan manusia menurut Alquran (ilustrasi)

IHRAM.CO.ID, ABU DHABI --- Menghafal Alquran idealnya memang dilakukan dengan berhadapan langsung antara penghafal dengan guru pembimbingnya. Sehingga bila terdapat kekeliruan dalam melafalkan sebuah huruf atau ayat dapat langsung dikoreksi oleh pembimbing. Lebih dari itu, orang yang menghafal Alquran pun dapat langsung melihat gerakan bibir pembimbing ketika melafalkan sebuah bacaan.

Namun dalam kondisi pandemi Covid-19, para siswa penghafal Alquran di Uni Emirat Arab (UEA) tak dapat melakukan setoran secara langsung sebagaimana pada kondisi normal. Kini mereka menjalani proses menyetor hafalan Quran melalui virtual. Meski begitu hal tersebut tak menyurutkan semangat mereka. Bahkan para siswa itu pun berhasil menghafalkan seluruh Quran dengan melalui bimbingan secara virtual.

Baca Juga

Seperti dilansir Iqna.ir pada Rabu (27/1), sebanyak seratus siswa di UEA berhasil menghafalkan Al Quran dengan mengikuti kursus daring yang diselenggarakan sejak 2020. Mereka adalah siswa dari Pusat Penghafalan Alquran Maktoum di UEA. Selama pandemi Covid-19 berlangsung, lembaga itu memang memfokuskan pembelajaran dengan memanfaatkan penggunaan teknologi.

Lembaga itu mengubah semua pembelajaran tatap muka menjadi program daring sejak awal pandemi. Lembaga itu pun berhasil menjalankan kegiatan pendidikannya dengan menerapkan protokol kesehatan.

Direktur bagian urusan Islam Pusat Penghafalan Alquran Maktoum, Umar Muhammad Al Khateeb mengatakan ada banyak siswa Alquran yang mengikuti pendidikan di setiap  Al Maktoum setiap tahunnya. Di lembaga itu siswa juga diajarkan tentang prinsip-prinsip tajwid dan ilmu Alquran. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement