IHRAM.CO.ID,SEMARANG -- Pembangunan lanjutan kompleks Pasar Johar Semarang, Jawa Tengah, yang memakan anggaran sekitar Rp105 miliar mulai dikerjakan.
Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mengatakan lanjutan pembangunan tersebut meliputi Pasar Johar bagian selatan dan Pasar Kanjengan.
Menurut dia, pembangunan yang dibiayai APBN tersebut merupakan lanjutan dari pembangunan Pasar Johar bagian tengah dan utara, serta Alun-Alun Johar. Ia mengharapkan pembangunan lanjutan itu bisa dituntaskan sebelum 2022.
"Kami harapkan keseluruhan Pasar Johar bisa selesai sehingga para pedagang bisa kembali dan beraktivitas menghidupkan kembali pasar ini," katanya dalam siaran pers di Semarang, Jumat (5/2).
Penyelesaian lanjutan pembangunan Pasar Johar ini diharapkannya bisa menambah kapasitas pasar. "Johar bagian tengah dan utara baru bisa mengakomodasi sebagai dari para pedagang," katanya.
Menurut dia, selesainya revitalisasi Pasar Johar ino diharapkan bisa mengembalikan kejayaan pasar yang sempat menjadi pusat perdagangan terbesar di Asia Tenggara ini.
Kompleks Pasar Johar Semarang sempat terbakar pada 2015. Para pedagang Johar yang kehilangan tempat berjualan tersebut hingga kini ditempatkan di Pasar Johar Relokasi yang berlokasi di sekitar Masjid Agung Jawa Tengah.