Selasa 16 Nov 2021 20:07 WIB

Doa Ketika Dikaruniai Keturunan

Berdoa merupakan adab bagi umat Islam kepada Allah SWT.

Rep: Imas Damayanti/ Red: Agung Sasongko
Ilustrasi Berdoa.
Foto: Pixabay
Ilustrasi Berdoa.

IHRAM.CO.ID, JAKARTA – Berdoa merupakan adab bagi umat Islam kepada Allah SWT. Selain adab, doa juga merupakan pengharapan dan munajat yang merupakan bukti bahwa seorang hamba tak memiliki daya upaya tanpa kuasa Allah SWT.

Imam Rasjidi dalam buku Panduan Kehamilan Muslimah menjabarkan tentang doa ketika seseorang dikaruniai keturunan. Doa ini berasal dari ayat suci Alquran, yakni di dalam Surah Ibrahim ayat 40-41.

Baca Juga

Allah SWT berfirman, “Rabbij’alni muqimasshalaati wamin dzurriyati Rabbana wa taqabbal duaa-i. Rabbanaghfirliy waliwalidayya walil-mukminina yauma yaquumulhisab,”. Yang artinya, “Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang tetap mendirikan shalat. Ya Tuhan kami, perkenankanlah doaku. Ya Tuhan kami, ampunilah aku dan kedua orang tuaku dan sekalian orang-orang mukmin pada hari terjadinya hisab (hari kiamat),”.

Kehamilan dan juga memiliki keturunan dari proses tersebut merupakan suatu peristiwa besar dalam kehidupan manusia. Maka demikian, ketika manusia dikaruniai keturunan oleh Allah SWT, sudah seyogyanya dia mengucap syukur dan bermunajat.

Karena dengan adanya keturunan maka Allah SWT sejatinya telah memberikan karunia rezeki kepada hamba-Nya. Di dalam rezeki itu pun Allah selipkan ujian agar umat Islam semakin bertakwa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement