Senin 24 Jan 2022 18:15 WIB

Pakistan Perketat Prokes Masuk Masjid

Pakistan perketat protokol kesehatan guna mencegah lonjakan kasus covid-19.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Agung Sasongko
Pemandangan masjid yang diterangi cahaya menjelang Idul Fitri, Maulid Nabi Muhammad, di Karachi, Pakistan, 17 Oktober 2021.
Foto: EPA-EFE/SHAHZAIB AKBER
Pemandangan masjid yang diterangi cahaya menjelang Idul Fitri, Maulid Nabi Muhammad, di Karachi, Pakistan, 17 Oktober 2021.

IHRAM.CO.ID, ISLAMABAD --  Pakistan perketat protokol kesehatan guna mencegah lonjakan kasus covid-19. Salah satunya, melarang warga yang belum vaksin penuh memasuki masjid.  Selain vaksin, jamaah juga diwajibkan mengenakan masker dan menerapkan jarak sosial sekitar 1,8 meter selama sholat.

Namun peraturan itu tampaknya menuai banyak penolakan dari masyarakat Pakistan yang mayoritas memang Muslim.

Baca Juga

“Pemerintah harus fokus memenuhi tanggung jawabnya untuk memvaksinasi masyarakat daripada memutuskan siapa yang akan masuk masjid untuk salat dan siapa yang tidak,” kata Qari Muhammad Usman, seorang tokoh Muslim di Karachi, dikutip laman the Straits Times, Senin (24/1).

Menurut dia, pengkhotbah di masjid tidak akan menghentikan jamaah untuk datang ke masjid. “Sebab menghindarinya hanya akan mengundang murka Allah pada saat orang membutuhkan rahmat-Nya,” ujar Usman.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement