Senin 07 Feb 2022 16:16 WIB

Kemenag: Sampai Saat Ini Keberangkatan Umrah Masih dari Soetta

Sampai saat ini keberangkatan jamaah umrah masih melalui Bandara Soekarno Hatta.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Agung Sasongko
Ilustrasi Jamaah Umrah
Foto:

Ia mengatakan kewenangan untuk membuka bandara lain ada pada Satgas Nasional Penanganan Covid-19. Pembukaan akses kedatangan warga dari luar negeri ke Indonesia disebut juga berkaitan dengan kesiapan fasilitas bandara, serta sarana karantina.

Hingga saat ini, hanya Bandara Soekarno-Hatta yang digunakan untuk pemberangkatan dan pemulangan jamaah.

"Kementerian Agama akan bersurat ke BNPB untuk mengusulkan pembukaan bandara di kota lainnya sebagai tempat pemberangkatan dan pemulangan jamaah umrah," ujar Hilman melalui pesan tertulis yang diterima Republika, Rabu (2/2/2022).

 

Adapun usulan tersebut ia sampaikan dalam rangka mengantisipasi penumpukan dan penuhnya kapasitas (overload) Bandara Soekarno-Hatta.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement