Rabu 09 Feb 2022 20:52 WIB

H Gusti Abdul Muis, Dai Inspiratif dari Borneo (I)

H Gusti Abdul Muis lahir di Samarinda, Kalimantan Timur.

Rep: Muhyiddin/ Red: Agung Sasongko
(Ilustrasi) H Gusti Abdul Muis, Dai Inspiratif dari Borneo
Foto:

Selain mempelajari ilmu agama di madrasah dan pesantren, Abdul Muis juga sempat menempuh pendidikan tinggi di Akademi Ilmu Politik Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta. Kuliah itu diikutinya antara tahun 1947 dan 1948. Walaupun tidak sampai selesai, masa studi lanjut itu sangat mengasah kualitas intelektualnya. Daya tangkapnya tidak kalah dengan para sarjana.

Sebab, Abdul Muis merupakan sosok pemuda yang sangat rajin belajar secara autodidak. Tidak pernah sehari pun terlewatkan tanpa bergelut dengan buku-buku, khususnya yang membahas topik keislaman. Kecintaannya terhadap literasi sudah ditunjukkan sejak kecil. Kamar dan tempat tidurnya sering dipenuhi dengan berbagai buku, baik yang sudah maupun akan dibacanya.

 

Saat masih menempuh masa kuliah, ia menikah dengan seorang perempuan yang bernama Gusti Norsehat. Dari pernikahannya itu, dirinya dikaruniai sembilan orang anak. Mereka terdiri atas lima orang putra dan empat putri. Dalam keseharian, le laki asal Kalimantan Timur itu selalu mendidik pa ra buah hatinya dengan penuh cinta kasih dan keteladanan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement